Timnas Voli Putri Indonesia Kalah Telak Lawan Vietnam, Pelatih Buka Suara, Terkejut!
jpnn.com - Timnas voli putri Indonesia menelan pil pahit saat menghadapi Vietnam di laga perdana SEA V League 2023 edisi kedua.
Berlaga di 700th Chiang Mai Anniversary Stadium, Thailand, Jumat (11/8/2023), Indonesia menyerah dengan skor telak 0-3 (19-25, 22-25, 10-25).
Pelatih Timnas voli putri Indonesia, Eko Waluyo mengaku kaget dengan performa yang ditunjukkan Mediol Stiovanny Yoku dan kawan-kawan.
Sepanjang laga, tim peraih medali perunggu SEA Games 2023 itu tampak sulit keluar dari tekanan Vietnam.
Alhasil, Indonesia harus menyerah dalam tempo 1 jam 30 menit dari tim asal Negeri Paman Ho.
“Jujur kami tidak menyangka permainan anak-anak seperti ini."
"Permainan terbaik mereka tidak keluar sepanjang laga,” ungkap mantan pelatih Jakarta Garuda itu saat dihubungi JPNN.com.
Pada pertandingan ini, Hany Budiarti menjadi mesin poin Timnas voli putri Indonesia seusai finis dengan raihan 14 angka.
Kalah telak lawan Vietnam, pelatih Timnas voli putri Indonesia Eko Waluyo Buka Suara
- Prit! Popsivo Polwan Masih Belum Terkalahkan di Proliga 2025
- Takluk dari Popsivo Polwan, Jakarta Livin Mandiri Nilai Kurang Dinaungi Keberuntungan
- Belum Terkalahkan di Proliga 2025, Popsivo Polwan Enggan Jemawa
- Proliga 2025: Gebuk Livin Mandiri, Popsivo Polwan Lanjutkan Tren tak Terkalahkan
- Bandung bjb Tandamata Pincang di Proliga 2025 Seri Malang, Ratri Wulandari Cedera
- Gresik Petrokimia Mengandalkan 1 Pemain Asing di Proliga 2025 Seri Malang