Timsel Calon Anggota KPU-Bawaslu Datang ke Lima Daerah
jpnn.com - JAKARTA – Tim seleksi calon anggota KPU dan Bawaslu telah memasuki tahapan rekrutmen calon komisioner penyelenggara pemilu.
Guna menjaring banyak pendaftar, para anggota Timsel yang dipimpin Profesor Saldi Isra itu akan disebar ke sejumlah daerah.
Sekretaris Timsel Soedarmo menjelaskan, ada lima provinsi yang nantinya akan didatangi para anggota timsel.
“Ada lima daerah, dari wilayah barat hingga timur. Aceh untuk wilayah barat, tengah di Balikpapan. Juga akan datang ke NTT, dan juga ke Jayapura, Papua,” terang Soedarmo kepada wartawan usai rapat internal rapat internal Timsel di sekretariatnya, di gedung Kemendagri, Kamis (22/9).
Kegiatan sosialisasi rekrutmen calon komisioner KPU dan Bawaslu ini akan dimulai 28 September di Aceh, dan berakhir 6 Oktober 2016.
Di lima daerah sasaran sosialisasi, lanjut pria berpangkat mayjen itu, anggota timsel akan bertemu sejumlah kalangan, antara lain akademisi, ormas, lembaga pemantau, aktivis perempuan, pusat-pusat studi kepemiluan, media massa lokal, birokrasi di masing-masing pemprov, KPU provinsi dan kabupaten/kota, Bawaslu provinsi dan kabupaten/kota.
“Termasuk dari kalangan organisasi profesi,” terang Soedarmo, yang juga Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum (Polpum) Kemendagri itu.
Materi yang akan disampaikan saat sosialisasi, sambung Soedarmo, antara lain mengenai tugas-tugas KPU dan Bawaslu, tantangan penyelenggaraan pemilu, persyaratan pendaftaran calon anggota KPU-Bawaslu, tahapan seleksi, dan masih banyak lagi.
JAKARTA – Tim seleksi calon anggota KPU dan Bawaslu telah memasuki tahapan rekrutmen calon komisioner penyelenggara pemilu. Guna menjaring
- PDIP Sebut Ade-Asep Menang di Quick Count Pilbub Bekasi
- Cak Lontong Optimistis Melihat Quick Count Pram-Doel, Satu Putaran!
- Respons Luthfi-Yasin Soal Unggul Atas Andika-Hendi di Hasil Hitung Cepat Pilgub Jateng 2024
- Pilgub Jakarta 2024, Dharma-Kun: Kami Terbuka Terhadap Pendekatan Paslon Lain
- Unggul Versi Quick Count, Khofifah-Emil Dapat Ucapan Selamat dari Jokowi
- Pram-Doel dapat Suara 51,03 persen versi Quick Count SMRC