Timses Ahok Akui Tidak Percaya Diri

jpnn.com - JAKARTA - Tim sukses pemenangan Basuki T Purnama (Ahok)-Djarot Syaiful Hidayat tak percaya diri bisa memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2017, satu putaran.
Hal ini terungkap dari pernyataan juru bicara Timses Ahok-Djarot, Miryam S Haryani, ketika menanggapi hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI). Selain elektabilitas petahana yang anjlok, potensinya rontok di putaran pertama juga besar.
Nah, Miryam mengaku mengapresiasi hasil survei LSI yang menyebutkan elektabilitas Ahok-Djarot berada di angka 31,4 persen. Pasalnya, itu berarti jago PDIP, Golkar, Hanura dan Nasdem itu masih lebih leading daripada kandidat yang lain. Soal pilkada dua putaran juga telah diprediksinya.
"Dengan kondisi tiga pasang calon memang sepertinya mengharuskan pilkada berlangsung dua putaran. Sehingga kami pun di tim Ahok-Djarot sudah memperhitungkan, termasuk kemungkinan bertambahnya dukungan di putaran kedua," kata Miryam, Rabu (5/10).
Seolah tak puas, Miryam juga mengutarakan perlunya survei pembanding dari apa yang dirilis LSI, karena dalam survei internal timses, elektabilitas Ahok-Djarot masih berada di angka 40 persen.
"Hasil survei kan tergantung bagaimana metodenya sehingga tidak bisa kita telan mentah-mentah datanya. Namun, sekali lagi kami menghormati Rilis LSI tadi sebagai bagian tak terpisahkan dari demokrasi yang ada di negeri kita," pungkas Anggota DPR Fraksi Hanura itu.(fat/jpnn)
JAKARTA - Tim sukses pemenangan Basuki T Purnama (Ahok)-Djarot Syaiful Hidayat tak percaya diri bisa memenangkan Pilkada DKI Jakarta 2017, satu putaran.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Ahmad Sahroni: Masih Dini untuk Bicara Pilpres
- Sahroni Nilai Pertemuan Sespimmen Polri dengan Jokowi Kurang Pas, Begini Alasannya
- Buka Pendidikan untuk Kader Muda Golkar, Bahlil Sebut Misbakhun Sosok Pemenang
- Irving Siap Cabut Gugatan PSU Pilkada Siak yang Diajukan Wakilnya di Sidang Perdana
- Hari Kartini, Widya Desak Pemulihan Hak Perempuan eks Pemain Sirkus yang Dieksploitasi
- PAN Belum Dukung Gibran, Deddy PDIP: Mungkin Mereka Punya Kader Mendampingi Prabowo