Timses Saling Serang, Foke Kian Sulit Menang
Rabu, 18 Juli 2012 – 13:38 WIB
Meskipun begitu, Ray tak yakin dengan perombakan timses, Foke bisa kembali menyatukan tim pemenangnya. Kata dia, perombakan timses tidak cukup tanpa dibarengi dengan memperkuat komitmen dan tujuan untuk bekerja tanpa pamrih untuk kemenangan Foke-Nara.
"Tapi saya tak yakin, pergeseran yang total atau setengah total akan membuat tim ini akan lebih solid. Sebab, itu artinya butuh pendekatan baru lagi. Yang mungkin dilakukan adalah reposisi tiap bidang sembari saling memperkuat komitmen. Bahwa semua siap bekerja lebih banyak untuk pemenangan Foke," ucapnya.
Sebelumnya, Ketua Bidang Kesejahteraan Rakyat DPD Partai Demokrat DKI Jakarta, Ahmad Husein Alaydrus mengatakan evaluasi terhadap tim sukses mutlak dilakukan karena mereka telah terbukti tidak maksimal mengawal Foke-Nara. Kata dia, anggota hingga pengurus yang selama ini tidak berkontribusi dipastikan bakal diganti.
Salah satunya, yang diganti adalah Wakil Ketua Tim Sukses Bidang Penggalangan Massa, Rahmad HS, yang dinilai kurang berkontribusi. "Tidak ada cara lain untuk memenangkan Foke-Nara di putaran kedua nanti, selain melakukan evaluasi terhadap tim sukses," kata Alaydrus, pada wartawan, Selasa (17/7).
JAKARTA - Direktur Eksekutif Lingkar Madani untuk Indonesia (LIMA), Ray Rangkuti menilai posisi pasangan Fauzi Bowo-Nachrowi Ramli di putaran kedua
BERITA TERKAIT
- Al Araf Nilai Jokowi Memalukan Turun Kampanye di Pilkada 2024
- Polres Pematangsiantar Siap Berikan Keamanan di TPS Saat Pilkada Berlangsung
- Temuan Perludem: Ribuan Kasus Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada Serentak 2024
- Jenderal Sigit Pastikan Kesiapan Polri Jelang Pilkada Serentak 2024
- BKD Banten Periksa Pejabat Kesbangpol Soal Spanduk Kontroversial, Sanksi Menanti
- Irjen Karyoto Sebut Ada 6 TPS Sangat Rawan di Jakarta