Timsus Polri Sita Pakaian dan Sepatu Ferdy Sambo Terkait Kasus Kematian Brigadir J
jpnn.com, JAKARTA - Tim Khusus (Timsus) Polri bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyita pakaian dan sepatu milik Irjen Fery Sambo.
Penyitaan itu dilakukan saat polisi melakukan penggeledahan di rumah mertua Ferdy Sambo, Jalan Bangka, Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (9/8).
“Disita (dari rumah mertua FS) pakaian dan sepatu milik FS,” kata Kadiv Humas Polri Irjen Ferdy Sambo saat dikonfirmasi, Kamis (18/8).
Timsus Polri pada Selasa (9/8) melakukan penggeledahan tiga lokasi untuk mencari bukti tambahan kasus pembunuhan Brigadir Nofryansah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Pertama, lokasi kejadian insiden penembakan di rumah dinas Irjen Ferdy Sambo, Duren Tiga, Jaksel.
Kedua, rumah pribadi Irjen Ferdy Sambo, Jalan Bangka, Kemang, Jaksel.
Ketiga, rumah mertua Irjen Ferdy Sambo di Jalan Bangka, Kemang, Jaksel.
Penggeledahan itu juga telah mendapatkan izin dari ketua Pengadilan Negeri Jakarta Selatan.
Timsus Polri menyita pakaian dan sepatu Ferdy Sambo terkait kasus kematian Brigadir J. Penyitaan dilakukan saat Timsus menggeledah rumah mertua Ferdy Sambo.
- Kolaborasi UNTOLD dan VOC Studio Hadirkan Pengalaman Berpakaian Anak Muda
- Bea Cukai Terbitkan Fasilitas KB untuk Perusahaan Sepatu di Gresik
- Usut Korupsi Dana Hibah, Kejari Makassar Geledah Kantor KONI & KORMI
- Kantongi Sertifikasi Halal, Gino Mariani Tawarkan Sepatu Premium Ramah Muslim
- Kejati Papua Sita Rp 6,4 Miliar terkait Kasus Dugaan Korupsi Dana PON XX
- Lebih 3 Jam Geledah Ruang Kerja Gubernur Kalsel, KPK Bawa Satu Koper