Timwas Century DPR Berharap ke KPK
Selasa, 02 November 2010 – 20:54 WIB
JAKARTA - Anggota Tim Pengawas Rekomendasi DPR untuk skandal Bank Century, Mahfudz Siddiq menegaskan pihaknya sangat berharap Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pengganti Antasari Azhar dapat menyelesaikan kasus tersebut secara hukum. "Kita akan minta lakukan uji silang fakta secara terbuka diantara tiga lembaga penegak hukum itu dengan fakta yang dimiliki DPR," tegas Mahfudz Siddiq, yang juga Ketua Komisi I DPR itu. Uji silang fakta tersebut, lanjutnya, memang tidak bisa mengubah keputusan hukum, tetapi paling tidak publik bisa melihat dan menilai yang sebenarnya. Dan itu jauh lebih ketimbang didiamkan begitu saja.
"Dalam skandal Bank Century, Kita memang tidak menaruh harapan besar terhadap pihak kepolisian dan kejaksaan akan bisa menyelesaikannya melalui jalur hukum karena dari awal kita sudah mengetahui sikap dua institusi penegak hukum itu. Harapan kita satunya-satunya hanya ada di KPK dengan ketua barunya nanti," kata Mahfudz, di gedung Nusantara I, komplek Parlemen, Senayan Jakarta, Selasa (2/11).
Baca Juga:
Kalau nanti pada akhirnya tiga lembaga penegak hukum itu (KPK, Kepolisian dan Kejaksaan Agung) berpendapat tidak ditemukan bukti hukum adanya pelanggaran tindak pidana korupsi dalam kasus tersebut, DPR tentu akan melakukan uji silang fakta masing-masing yang dimiliki oleh tiga lembaga hukum tersebut dengan fakta yang dimiliki DPR
Baca Juga:
JAKARTA - Anggota Tim Pengawas Rekomendasi DPR untuk skandal Bank Century, Mahfudz Siddiq menegaskan pihaknya sangat berharap Ketua Komisi Pemberantasan
BERITA TERKAIT
- Kader NasDem Alihkan Dukungan, Terpesona Program Pro Rakyat Agustiar-Edy
- Ansar Ahmad jadi Pilihan Utama Bangso Batak Marsada Batam Untuk Memimpin Kepri
- Ada Hoaks Soal Pram-Rano, Tim Pemenangan: Saatnya Beradu Gagasan Untuk Jakarta
- Persiapan Cagub Ahmad Syaikhu Menjelang Debat Perdana Pilgub Jabar
- Kasus Judol di Kemenkomdigi, Meutya Mengaku Mencekam, Sebut soal Polri
- Cerita Risma soal Penutupan Dolly hingga Ungkap Silsilah Keluarganya