Tingkatkan Kepedulian Sosial, Kementerian PUPR Meluncurkan Pondasi Perumahan
jpnn.com, JAKARTA - Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR meluncurkan Program Open Donasi (Pondasi) Perumahan di Ruang Kreatif Gedung G Kementerian PUPR, Jakarta, Jumat (8/3/2024).
Program pondasi perumahan itu untuk meningkatkan kepedulian dan menggalang donasi untuk kegiatan sosial.
Dalam kegiatan ini, Keluarga Besar Direktorat Jenderal Perumahan akan melaksanakan kegiatan donasi secara rutin, berkelanjutan, dan sukarela baik di Pusat maupun Unit Pelaksana Daerah.
"Ini menjadi sebuah momentum bagi kami untuk mengawali kegiatan Program Open Donasi (Pondasi) Perumahan,” ujar Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto di Jakarta.
Dia menerangkan, melalui kegiatan ini, dirinya ingin mengajak keluarga besar Ditjen Perumahan untuk menyisihkan sebagian rejekinya untuk berbagai kegiatan sosial yang akan dilaksanakan.
Dirinya berharap bantuan ini dapat memberikan sebuah manfaat bagi mereka yang membutuhkan serta meningkatkan rasa empati dan solidaritas sosial.
"Sesuai dengan hadist yang ada bahwa “Sebaik-baik manusia adalah yang paling banyak manfaatnya bagi manusia”. Selain itu, sesuai dengan Firman Allah SWT bahwa dalam setiap harta yang kita miliki terdapat hak orang lain,” katanya.
Sementara itu, Ketua DWP Ditjen Perumahan, Zuhrotul Iwan Suprijanto menerangkan, Pondasi Perumahan merupakan ide kolaborasi dimunculkan oleh Penasehat DWP Ditjen Perumahan, untuk dapat melibatkan seluruh pihak dalam progam ini.
Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR meluncurkan Program Open Donasi (Pondasi) Perumahan di Ruang Kreatif Gedung G Kementerian PUPR.
- Berkomitmen Terapkan Keuangan Berkelanjutan, BNI Kantongi Gold Rank ASRRAT 4 Tahun Berturut-turut
- Perluas Akses Pembiayaan UMKM, BNI Gandeng Batumbu
- Wondr by BNI Bidik Generasi Muda, DPK BNI Diprediksi Tembus Lebih dari Rp900 Triliun
- KAI & BNI Resmikan Penamaan Stasiun Dukuh Atas BNI
- Berpengalaman 19 Tahun, Safira Group Wujudkan Hunian Impian di Solo Raya
- Industri Properti Bergerak Dinamis, LPKR Memperluas Penawaran Produk Baru Harga Terjangkau