Tingkatkan Kinerja, Kemenhub Siap Keluarkan Rp572,54 miliar
Untuk Pembangunan Kapal Patroli dan Pendukungnya

jpnn.com - JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini, Jumat (27/11) kembali melakukan penandatanganan kontrak pembangunan kapal patroli dan fasilitas pendukungnya.
Dirjen Perhubungan Laut Capt Bobby Mamahit mengatakan pembangunan kapal patroli dilakukan untuk meningkatkan kinerja Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP).
"Ini dalam upaya menjaga keselamatan dan keamanan perlayaran, sehingga KPLP bisa meningkatkan kemampuan strategis," ujar Bobby di kantornya, Jakarta, Jumat (27/11).
Bobby menambahkan, dengan jumlah wilayah perairan Indonesia yang luas, dibutuhkan armada kapal patroli yang handal agar pengawasan keamanan dan keselamatan di laut bisa semakin ditingkatkan.
Adapun pembangunan kapal yang dikontrakkan sebanyak 11 kapal, terdiri dari dua kapal patroli kelas II dan enam kapal patroli kelas III. Selanjutnya pengadaan penanggulangan pencemaran 13 set, pengadaan 10 unit kapal patroli cepat alumunium. Kemudian pengadaan lima set radar surveillance untuk kapal patroli dan pengadaan dua set gyro vertical.
"Total semuanya mencapai Rp572,54 miliar, itu sudah termasuk dengan kapasitas pendukung," papar Bobby.
JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini, Jumat (27/11) kembali melakukan penandatanganan kontrak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi
- Menyambut Thudong 2025 di PIK Bukan Ritual Semata, Melainkan Pengalaman Jiwa
- Yohanes Bayu Tri Susanto Jadi Pengusaha Sukses yang Rendah Hati
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?