Tingkatkan Kinerja, Kemenhub Siap Keluarkan Rp572,54 miliar
Untuk Pembangunan Kapal Patroli dan Pendukungnya

jpnn.com - JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini, Jumat (27/11) kembali melakukan penandatanganan kontrak pembangunan kapal patroli dan fasilitas pendukungnya.
Dirjen Perhubungan Laut Capt Bobby Mamahit mengatakan pembangunan kapal patroli dilakukan untuk meningkatkan kinerja Kesatuan Penjagaan Laut dan Pantai (KPLP).
"Ini dalam upaya menjaga keselamatan dan keamanan perlayaran, sehingga KPLP bisa meningkatkan kemampuan strategis," ujar Bobby di kantornya, Jakarta, Jumat (27/11).
Bobby menambahkan, dengan jumlah wilayah perairan Indonesia yang luas, dibutuhkan armada kapal patroli yang handal agar pengawasan keamanan dan keselamatan di laut bisa semakin ditingkatkan.
Adapun pembangunan kapal yang dikontrakkan sebanyak 11 kapal, terdiri dari dua kapal patroli kelas II dan enam kapal patroli kelas III. Selanjutnya pengadaan penanggulangan pencemaran 13 set, pengadaan 10 unit kapal patroli cepat alumunium. Kemudian pengadaan lima set radar surveillance untuk kapal patroli dan pengadaan dua set gyro vertical.
"Total semuanya mencapai Rp572,54 miliar, itu sudah termasuk dengan kapasitas pendukung," papar Bobby.
JAKARTA - Direktorat Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan (Kemenhub) hari ini, Jumat (27/11) kembali melakukan penandatanganan kontrak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Tak Lolos Seleksi PPPK, 592 Lulusan PPG di Jateng Tuntut BKD Tanggung Jawab
- Kondisi Masjid Raya Bandung Memprihatinkan, Atap Bocor, Banyak Rembesan Air Hujan
- Jakarta & Bekasi Dikepung Banjir, Waka MPR: Perlu Ada Langkah Mitigasi
- BMH Gelar Dapur Umum untuk Korban Banjir Tanjung Barat, Jaksel
- Hmm, Pak Gubernur Diduga Palaki Kepala Sekolah untuk Modal Pilgub 2024
- Ada Laporan Alat Peringatan Dini Banjir di Jakarta Rusak