Tingkatkan Literasi Kripto di Indonesia, CEO Indodax Blusukan ke Kampus
jpnn.com, JAKARTA - INDODAX, selaku crypto exchange pertama di Indonesia menggelar acara ‘INDODAX Goes to Campus’ bertema Kripto Sebagai Aset Masa Depan di kampus Esa Unggul pada Selasa (12/12).
CEO INDODAX, Oscar Darmawan, pun terjun langsung untuk mengajar dan memberi edukasi kepada mahasiswa-mahasiswa di sana.
“Melalui 'INDODAX Goes to Campus', Kami ingin memberikan pemahaman mendalam mengenai kripto dan teknologi blockchain kepada generasi Z, yang merupakan tulang punggung masa depan bangsa," ujar Oscar.
Berdasarkan data dari BAPPEBTI, lebih dari 50 persen peminat aset kripto adalah anak muda di bawah usia 30 tahun.
Persentase tertinggi terdapat pada rentang usia 18-24 tahun yang sebesar 28,2 persen, dan 25-30 tahun yang sebesar 28,5 persen.
Oscar menegaskan jika program ini merupakan upaya berkelanjutan dari INDODAX untuk memberikan pemahaman mendalam kepada generasi muda terkait kripto dan blockchain.
Bagi Oscar, INDODAX Goes to Campus bukan hanya sekadar menginformasikan, tetapi juga bertujuan untuk memberdayakan generasi muda dengan pengetahuan yang relevan tentang masa depan aset digital.
Oscar juga mengatakan akan mengunjungi kampus-kampus lainnya di Indonesia secara bergantian untuk memastikan para generasi muda memahami terkait teknologi blockchain dan aset kripto seperti Bitcoin ini.
INDODAX Goes to Campus bukan hanya sekadar menginformasikan, tetapi juga bertujuan untuk memberdayakan generasi muda dengan pengetahuan yang relevan.
- Bitget Capai Volume Perdagangan & Trader Aktif Harian Tertinggi di Tengah Kenaikan Pasar
- UMJ Kukuhkan Tiga Guru Besar Baru, Selamat Ibu-Ibu Profesor
- Pintu Pro Futures Hadirkan Perdagangan Derivatif Crypto
- Upbit Indonesia Dukung Generasi Muda di Bidang Olahraga Kancah Internasional
- Harga Bitcoin Terus Melambung Kalahkan Perak
- Platform Tara Cash Permudah Pelanggan Konversi Mata Uang Kripto