Tingkatkan Pelayanan, PAM Jaya Berikan Tandon Air Gratis untuk Warga

jpnn.com, JAKARTA - Senior Manager Corporate Communication & Office Director PAM Jaya Gatra Vaganza mengatakan pihaknya berupaya memberikan layanan optimal kepada pelanggan.
Pelayanan maksimal juga dilakukan khususnya bagi yang berada di daerah suplai tekanan rendah dengan memberikan bantuan tandon gratis.
Salah satunya yakni pemberian tandon gratis kepada pelanggan yang tinggal di daerah suplai bertekanan rendah merupakan inisiatif dari PAM Jaya.
Program tandon gratis tersebut merupakan bentuk keseriusan PAM Jaya dalam memberikan pelayanan optimal bagi pelanggan.
"Program bantuan tandon air gratis merupakan salah satu inisiatif PAM JAYA untuk memberikan pelayanan optimal bagi pelanggan," ungkap Gatra dalam keterangan resmi, Jumat (31/1).
Menurutnya, dengan adanya tandon gratis di daerah yang mendapatkan suplai rendah, diharapkan mampu menyimpan saat pasokan air terbatas.
Dengan demikian, pelanggan tidak lagi kesulitan saat membutuhkan air untuk keperluan sehari-hari.
"Harapannya dengan memiliki cadangan air pada penampungan maka mampu memenuhi kebutuhan air untuk minum, memasak dan mencuci, serta untuk kebersihan badan dan tempat tinggal yang akan mendukung kesehatan," jelasnya.
Pihak PAM Jaya memastikan terus berupaya memberikan layanan optimal kepada pelanggan.
- Tarif Baru PAM Jaya Tetap Lebih Murah Dibanding Air Jeriken
- Ima Mahdiah Sebut Proyek 100 Persen Air Bersih Jadi Quick Wins Pramono-Rano
- Masyarakat Keberatan Kenaikan 71,3% Tarif PAM Jaya, Francine PSI Surati Gubernur Jakarta
- Penantian 40 Tahun Warga Bambu Kuning Berakhir, PAM Jaya Salurkan Air Minum Perpipaan
- DPRD DKI Tak Mempersoalkan Kenaikan Tarif PAM Jaya, Asalkan
- PAM Jaya Ingatkan Pentingnya Perawatan Rutin Tandon Air