Tingkatkan Pembangunan Nasional, Kemenkes Gelar Health Business Gathering

Tingkatkan Pembangunan Nasional, Kemenkes Gelar Health Business Gathering
Infrastruktur PCR. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN

"Kerja sama domestik dan internasional juga diharapkan mampu menyediakan produk dan layanan kesehatan yang berkualitas dan terjangkau," ucap Widyawati.

Dalam acara yang diselenggarakan pada 3 - 4 November 2021, itu dibahas topik dan isu strategis mengenai kebijakan investasi sektor kesehatan dan regulasi ketersediaan farmasi dan alat kesehatan dalam upaya resiliensi dan kemandirian

Kemudian, dibahas juga masalah izin edar obat dan vaksin di Indonesia, kerangka kerja strategis dalam reformasi kesehatan, dan dinamika kefarmasian dan alat kesehatan di Indonesia.

Health Business Gathering juga akan membahas situasi terkini industri farmasi dan alat kesehatan, peluang ahli teknologi, dan infrastruktur PCR untuk surveilans strategis. (mcr9/jpnn)

Kemenkes menggelar Health Business Gathering sebagai upaya meningkatkan pembangunan nasional, terutama di bidang kesehatan.


Redaktur : M. Fathra Nazrul Islam
Reporter : Dea Hardianingsih

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News