Tingkatkan Profesionalisme BUMN, Erick Thohir Perbanyak Talenta Berkompeten

jpnn.com, JAKARTA - Menteri BUMN Erick Thohir terus berkomitmen untuk meningkatkan transparansi dan profesionalisme di perusahaan pelat merah.
Untuk mewujudkan hal tersebut, Erick memperbanyak talenta berkompeten di tubuh BUMN.
"Kami tarik talenta-talenta bagus ke BUMN agar makin profesional dan transparan, serta membangun bisnis model yang baik di bawah ekosistim masing-masing holding BUMN yang fokus kepada masing-masing group industrinya, seperti pariwisata, pertambangan, pangan, digital, dan lainnya," ujar Erick, Jumat (14/1).
Terbaru, Erick melantik Maya Watono sebagai Direktur Marketing PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney.
InJourney merupakan holding BUMN pariwisata dan pendukung inisiasi Erick yang baru diresmikan oleh Presiden Joko Widodo di Lombok.
Maya sebelumnya merupakan CEO dari Dentsu Aegis Network, yakni perusahaan advertising agency multinasional atau perusahaan periklanan raksasa di Indonesia.
"BUMN menyiapkan karpet merah bagi talenta heba. Kami tidak mungkin asal menarik top leadership, kami punya komitmen," ujar Ketum Masyarakat Ekonomi Syariah (MES) ini.
Sebelumnya, Erick juga melantik individu-individu berkompeten untuk mengisi posisi direksi perusahaan-perusahaan BUMN.
Menteri BUMN Erick Thohir terus berkomitmen untuk meningkatkan transparansi dan profesionalisme di perusahaan pelat merah.
- TASPEN Rayakan 62 Tahun Penuh Kepedulian, Beri Bantuan Kursi Roda ke Peserta Pensiun
- 389 Tim Siap Berpartisipasi di BALI 7s 2025 Presented By Bank Mandiri
- Erick Thohir akan Mempercepat Perekrutan Direktur Teknik PSSI
- Perjalanan Gemilang 62 Tahun TASPEN: Ini Sederet Inovasi dan Transformasi Layanan
- Kehadiran Rumah Layak Huni di Karawang Jadi Bukti Kepedulian Peruri
- Pengakuan Erick Thohir setelah Timnas U-17 Indonesia Kalah Tebal dari Korut