Tinjau Gudang Bulog, Ini yang Disoroti Dahlan
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta Direktur Utama Bulog Sutarto Alimoeso mempercantik lagi tampilan gudang yang berada di Kelapa Gading, Jakarta. Sebab ada beberapa jalan yang berlubang, sehingga mengganggu perjalanan menuju Gudang Bulog.
Hal itu disampaikan Dahlan di sela melakukan kunjungan ke Gudang Bulog untuk mengecek persediaan stok beras jelang puasa.
"Itu dibenahi lagi jalannya biar enak lewatnya," pinta Dahlan pada Sutarto.
Hal lainnya yang disoroti Dahlan terkait lingkungan gudang. Mantan Dirut PLN ini juga meminta agar direksi lebih memperhatikan lagi tanaman di sekitar gudang. Agar terasa lebih sejuk dan tidak panas. "Harus banyak tanaman di sekitar sini, jangan sampai gersang," tegasnya.
Mendengar permintaan itu, Sutarto telah menyanggupinya. Mengenai adanya jalan yang berlubang, diakuinya kerap terjadi lantaran jalan kerap digenangi air, serta lalu-lalang truk yang keluar masuk gudang, sehingga menyebabkan jalanan mudah berlubang.
"Ini karena sering banjir Pak. Kalau tanaman, ini yang di sebelah sini baru ditanami pak, nanti akan kita perbanyak lagi (tanam pohon)," jawab Sutarto sambil menunjukkan tanaman yang baru ditanam pada Dahlan.(chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan meminta Direktur Utama Bulog Sutarto Alimoeso mempercantik lagi tampilan gudang yang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BRI Insurance Hadirka Perlindungan di Liburan Natal dan Tahun Baru
- INALUM Raih Pencapaian Tertinggi Dalam Produksi & Penjualan Aluminium
- Inovasi Pelumas Baru EMLI Diklaim Mampu Bersaing Secara Global
- Beri Kemudahan Pelanggan, ASDP Meluncurkan Fitur Pengiriman E-Tiket via WhatsApp
- Nasabah PNM Mekaar Asal Lampung Raih Penghargaan Aksi Nyata Bela Negara
- Tingkatkan Kenyamanan Konsumen, ASDP Sesuaikan Kebijakan Penalty Refund dan Reschedule Ferizy