Tinjau Makan Bergizi Gratis di Kota Bogor, Waka MPR Eddy Soeparno Tekankan Hal Ini

Tinjau Makan Bergizi Gratis di Kota Bogor, Waka MPR Eddy Soeparno Tekankan Hal Ini
Wakil Ketua MPR Eddy Soeparno meninjau pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis ke beberapa sekolah dasar di Kota Bogor, Jawa Barat, Kamis (9/2). Foto: Dokumentasi Humas MPR RI

"Dapurnya bersih, beroperasi maksimal bahkan sampai 24 jam melayani kebutuhan makan tiga ribu siswa dari 15 sekolah," terang Eddy.

Eddy berharap seluruh kegiatan makan bergizi gratis ini bisa menjadi lebih lancar lagi, karena ini akan menambah semangat anak-anak generasi muda Indonesia.

"Saya tekankan sekali kali, program ini sangat penting dilaksanakan, sebab tujuan besar dalam program ini adalah untuk menciptakan generasi emas menjelang Indonesia Emas 2045," tegas Eddy.

Menurut Eddy, momen program ini adalah tonggak yang sangat penting untuk memberikan asupan bergizi, agar anak-anak kita berkembang baik dari sisi intelektualitasnya, fisiknya, daya tahannya.

"Kami dari MPR sangat mengapresiasi dan mendukung penuh program pemerintah itu," ucapnya.

Ke depan, lanjut Eddy, pelaksanaan program ini akan dilakukan penyempurnaan terus menerus sehingga sesuai dengan harapan semua.

"Yang mesti kita jaga bersama adalah kualitas terjaga dan terus meningkat dari berbagai aspek," pungkasnya.

Dalam kunjungannya itu, Eddy Soeparno didampingi sejumlah pejabat daerah, antara lain Pj Wali Kota Bogor, Kasdim Kota Bogor 0606, Kapolsek Tanah Sareal, para kepala sekolah, dan guru-guru dua SD yang disambangi. (mrk/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

Waka MPR Eddy Soeparno meninjau pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis di Kota Bogor, simak pernyataannya


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News