Tinjau Terminal Pulogebang, Menhub: Ini Dilema, Seperti Telur dan Ayam
jpnn.com - JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta agar fasilitas sarana dan prasarana Terminal Pulogebang, Jakarta Timur, ditingkatkan. Hal itu dia minta usai meninjau area Terminal Pulogebang, Selasa (16/8).
Terlebih kata Budi, kondisi terminal berpengaruh terhadap jumlah calon penumpang.
Fasilitas yang harus ditingkatkan menurutnya, yakni sarana komersial bagi calon penumpang, termasuk menyiapkan cara agar perusahaan otobus mau membuka layanan angkut penumpang di Terminal Pulogebang.
"Fasilitas seperti musala, mungkin elevator yang bagus, mungkin tempat lobi yang bagus, tempat makan siang yang bagus. Ini dilema, seperti telur dan ayam. Fasilitas dulu atau orang dulu. Kami akan melengkapi fasilitas yang ada di sini," tutur Budi.
Untuk itu, Kemenhub akan bekerja sama dengan Dishub DKI Jakarta untuk memperbaiki fasilitas di Terminal Pulogebang.
Setelah fasilitas terpenuhi, termasuk untuk perusahaan otobus (PO), diharapkan para pengelola bus di Terminal Pulo Gadung bisa pindah ke terminal baru.
"Kami merencanakan kalau bisa tahun baru sudah pindah dari (terminal) Pulogadung pindah ke sini (Terminal Pulogebang) dan semua layanan bisa berjalan dengan baik," harap Budi.
Namun, meski masih terdapat kekurangan di terminal ini, Budi mengapresiasi kerja Pemprov DKI dalam pembangunan terminal bus yang berstandar baik. (chi/jpnn)
JAKARTA - Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi meminta agar fasilitas sarana dan prasarana Terminal Pulogebang, Jakarta Timur, ditingkatkan. Hal
- Gerakan Guna Ulang Jakarta, Edukasi Mengurangi Pemakaian Plastik Sekali Pakai
- Fasilitas Makin Lengkap, Triboon Hub Tambah 2 Resto Baru di Jakarta
- Durasi Pemadaman Lampu Program Earth Hour Terlalu Singkat
- Di Tengah Sosialisasi Tupoksi kepada Warga, MKD DPR RI Singgung Pelat Nomor Khusus
- Tjahjo Kumolo Meninggal Dunia, Warga Bekasi Diminta Kibarkan Bendera Setengah Tiang
- Anies Bangun Kampung Gembira Gembrong dengan Dana Rp 7,8 Miliar dari Infak Salat Id di JIS