Tinju Maut Nabire, Istri Bupati juga Terluka
Selasa, 16 Juli 2013 – 08:20 WIB

Korban tewas yang disemayamkan di RSUD Nabire, Siriwine Nabire, Papua, Minggu malam (14/7). AKibat kerusuhan pertandingan Tinju Bupati Cup, 17 orang dinyatakan tewas. Foto for Cenderawasih Pos/JPNN
JAYAPURA - Yuvinia Mote masuk dalam daftar korban yang terluka pada insiden tinju maut Nabire, Minggu (14/7) malam. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat (Kabidhumas) Polda Papua Kombes I Gede Sumerta Jaya, Yuvinia yang juga istri bupati Nabire menjadi korban dan mendapatkan perawatan di RSUD Nabire.
"Istri Bupati Nabire juga mengalami luka-luka dari 38 korban yang dirawar di RSUD Nabire," kata I Gede seperti yang dilansir Cenderawasih Pos (JPNN Group), Selasa (16/7).
Baca Juga:
Yuvinia Mote bersama suaminya Bupati Nabire, Isaias Douw ikut menyaksikan pertandingan tinju dalam rangka POR (Pekan Olah Raga) yang memperebutkan Piala Bupati Nabire. Bahkan kuat dugaaan, membeludaknya penonton masih ke Gedung Olahraga (GOR) Kota Lama, tempat digelarnya tinju karena aksi Isaias yang membolehkan penonton secara gratis.
Namun demikian, I Gede memastikan kondisi keamanan di Nabire sudah kondusif. Kata dia, polisi dibantu dengan aparat dari TNI sudah mengendalikan situasi. (fud/awa/jpnn)
JAYAPURA - Yuvinia Mote masuk dalam daftar korban yang terluka pada insiden tinju maut Nabire, Minggu (14/7) malam. Kepala Bidang Hubungan Masyarakat
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan
- Hari Kartini, Pramono Gratiskan Pengurusan SIM untuk ASN dan Wartawan Perempuan
- Siswa SMAN 1 Bandung Siap Perjuangkan Lahan Sekolah Setelah Kalah Gugatan
- Kecelakaan Innova Hantam Pemotor yang Menyalip, 3 Orang Tewas
- Oknum Kades Tersangka Korupsi Dana Desa Ditahan, Bendahara Buron
- Gunung Ibu Erupsi, Semburkan Abu Vulkanik Setinggi 400 Meter