Tip Memilih Pembalut Wanita yang Ramah Lingkungan dan Aman Digunakan dari Charm

Untuk melindungi sumber daya alam yang terbatas seperti minyak bumi, PBB (Persatuan Bangsa-Bangsa) di dalam salah satu dari 17 Sustainable Development Goals (SDGs) yang dicanangkan menjadikan “produksi dan konsumsi yang bertanggung jawab” sebagai salah satu target yang ingin diraih, dan mendorong baik konsumen dan produsen di seluruh Dunia untuk mengambil tindakan yang bertanggung jawab demi melindungi manusia dan Bumi.
Belakangan ini, semakin banyak organisasi maupun perusahaan yang melakukan berbagai inisiatif demi berkontribusi pada target ini.
Menanggapi perubahan lingkungan tersebut, Charm yang sejak tahun 2021 telah proaktif dalam mengembangkan produk ramah lingkungan, pada hari lingkungan hidup se-Dunia tahun ini meluncurkan pembalut wanita yang menggunakan Bio Material, yaitu Charm Cooling Fresh Bio dan Charm Daun Sirih Bio dalam edisi terbatas.
Kedua produk ini tersedia dalam dua varian, yaitu Day untuk siang hari dan Night untuk malam hari. Bio Material berasal dari alam sehingga relatif aman bagi konsumen dan lingkungan, juga sejalan dengan tujuan perwujudan lingkungan yang berkelanjutan atau sustainable.
? Keunggulan Charm Cooling Fresh Bio & Charm Daun Sirih Bio
Charm Cooling Fresh Bio menggunakan Bio Material pada bagian kemasan, top sheet, back sheet, side sheet dan wing sheet.
Keunggulan utama dari produk ini adalah sensasi dingin yang muncul ketika digunakan, sehingga cocok untuk konsumen di Indonesia yang memiliki iklim tropis.
Meskipun cuaca panas namun tidak khawatir lembap dan dapat beraktivitas dengan nyaman. Sedangkan Charm Daun Sirih Bio mengandung daun sirih yang terkenal secara turun temurun di Indonesia sebagai tumbuhan yang memiliki efek mencegah bau, mengatasi kecemasan konsumen akan masalah bau saat menstruasi.
Charm memperkenalkan produk pembalut wanita yang ramah lingkungan dan aman saat digunakan.
- Menteri Hanif Faisol Keluarkan Aturan Pembayaran Jasa Lingkungan
- Gagasan Kapolda Riau untuk Lingkungan Diapresiasi
- NEC Indonesia Laporkan Dampak Positif Penanaman 6.250 Pohon bagi Lingkungan
- Tanam Pohon di Danau Raja, Irjen Herry Ajak Masyarakat Cintai Lingkungan Lewat Adat dan Budaya
- BDO Legal dan IKA FH Unpad Gelar Turnamen Golf Bertema Keberlanjutan & Peduli Lingkungan Hidup
- Serukan Jaga Lingkungan, Kapolda Riau Inisiasi Penanaman 10.000 Pohon