Tips Melawan Dampak Buruk Polusi Udara Pada Kulit
Sinar ultraviolet UV A dan UV B merupakan spektrum sinar matahari yang memiliki dampak buruk terhadap kulit.
Sinar UV B diserap pada lapisan epidermis atau lapisan teratas kulit, dan menyebabkan efek kulit terbakar atau menggelap (sunburn).
Kemudian, sinar UV A dapat menembus hingga lapisan lebih dalam (dermis) dan dapat menyebabkan kerusakan DNA dan pembentukan kolagen, sehingga berpotensi menyebabkan skin aging dan kanker kulit.
Selain perlindungan terhadap sinar UV B, beberapa produk sunscreen juga dilengkapi perlindungan terhadap sinar UV A (broad spectrum).
Pencantuman fungsi perlindungan sinar UV A sama seperti SPF juga harus dilengkapi dengan hasil laboratorium yang akurat.
Theresia juga menekankan pentingnya untuk memilih sunscreen yang memiliki kadar SPF yang tepat, dan sesuai dengan klaim yang tertera pada kemasan.
“Di Skinproof kami telah melakukan evaluasi terhadap produk kosmetik dan perawatan kulit, termasuk sunscreen dari beberapa produk ternama, untuk memastikan bahwa SPF yang diklaim telah sesuai dengan kandungan pada produk sunscreen tersebut,” tutup Theresia Sinandang. (rdo/jpnn)
Buruknya kualitas udara tidak hanya berdampak buruk pada sistem pernapasan, tetapi juga kulit. Skinproof berbagi tips melawan dampak buruk itu pada kulit
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Tren Estetika Naik, Ini 5 Klinik Kecantikan yang Paling Diminati di Indonesia
- Hadir di Healthy Fest 2024, NPURE Kampanyekan Generasi Kulit Sehat Indonesia
- Pemerintahan Prabowo-Gibran Soroti Pengendalian Polusi di Jabodetabek
- 8 Khasiat Rutin Minum Jus Mangga, Wanita Pasti Suka
- 5 Khasiat Suka Makan Cokelat Hitam, Sahabat Terbaik Penderita Penyakit Ini
- 5 Khasiat Jeruk Nipis yang Bantu Lindungi Tubuh dari Serangan Penyakit Ini