Tips Menghadapi Cicilan Rumah yang Kian Mahal di Australia

Jones mengatakan Bank NAB memberi waktu yang cukup lama bagi kreditur untuk menghindari penjualan properti jika mereka bekerja sama dengan bank.
"Jika setelah waktu yang lama, 18 hingga 24 bulan, pelanggan telah memutuskan bahwa mereka ingin menjual properti, maka kami akan bekerja sama dengan mereka," ujarnya.
Thompson mengatakan para kreditur perlu bersikap realistis tentang prospek mereka untuk kembali ke jalur yang benar.
"Harus ada perhitungan, apakah pembayaran yang sedang berjalan saat ini akan terjangkau ke depan."
Jika keadaan Anda tidak mungkin lagi berubah, menjual properti mungkin menjadi pilihan terbaik.
"Jika orang berpikir itu sesuatu yang perlu terjadi, bank harus mengizinkan orang itu melakukannya sendiri dalam jangka waktu yang wajar, sebelum bank turun tangan dan menjual rumah seseorang sebagai pemilik hipotek," kata Blair.
Jika Anda menjual properti dengan persyaratan sendiri, Anda dapat menghindari biaya hukum apa pun kepada bank dan mungkin mendapatkan harga yang lebih baik.
Diproduksi oleh Farid Ibrahim dari artikel ABC News yang selengkapnya dapat dibaca di sini.
Sejak Mei tahun lalu, kenaikan suku bunga di Australia sudah terjadi 12 kali, menyebabkan cicilan rumah makin mahal
Redaktur & Reporter : M. Adil Syarif
- Gubernur Herman Deru Apresiasi Australia Perpanjang Kerja Sama Kelola IPAL di Palembang
- Dunia Hari Ini: Puluhan Tewas Setelah Kereta di Pakistan Dibajak
- Dunia Hari Ini: Kecelakaan Bus di Afrika Selatan, 12 Orang Tewas
- Kapan Australia Umumkan Skuad untuk Menghadapi Timnas Indonesia?
- Siklon Alfred 'Tak Separah yang dibayangkan', Warga Indonesia di Queensland Tetap Waspada
- Dunia Hari Ini: Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap di Bandara