Tips Puasa ala Si Cantik Ini Boleh Ditiru Lho

jpnn.com - JAKARTA – Layaknya umat muslim lainnya, aktris Tatjana Saphira menjalani ibadah puasa pada saat Ramadan. Nah, pemain film I Am Hope ini membeberkan tips saat puasa.
"Pertama saat sahur minum air putih yang banyak," kata Tatjana usai acara Ramadhan Gathering Wardah Cosmetics di The Dharmawangsa Hotel, Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (23/6).
Untuk menu berbuka, Tatjana memilih hidangan yang sehat. Ia juga tidak lupa menyantap kurma. "Tentunya dengan air putih juga," ucap perempuan 19 tahun ini.
Pada saat puasa, Tatjana juga menyempatkan diri untuk berolahraga. Menurut dia, olahraga sangat penting supaya tidak mudah merasa kelelahan.
"Biasanya aku olahraganya dibagi. Setelah sahur habis subuh itu, aku olahraga sepuluh menit. Siang sepuluh menit. Nanti setelah buka puasa sepuluh menit lagi. Jadi dapat nih 30 menit," ungkap Tatjana. (gil/jpnn)
JAKARTA – Layaknya umat muslim lainnya, aktris Tatjana Saphira menjalani ibadah puasa pada saat Ramadan. Nah, pemain film I Am Hope ini membeberkan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 1,4 Juta Kendaraan Kembali ke Jabotabek pada H+5 Lebaran
- Ribuan Kendaraan Memadati Pelabuhan Bakauheni Sore Ini, Lihat
- Menkes Imbau Pemudik Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Berkendara untuk Hindari Kecelakaan
- Cegah Kecelakaan Arus Balik, Menkes: Istirahat 15 Menit Tiap 4 Jam Sudah Cukup
- Pemudik Diimbau Pulang Lebih Awal Hindari Puncak Arus Balik, Manfaatkan Diskon Tol
- Lonjakan Kendaraan di GT Kalikangkung Saat Arus Balik Lebaran Capai 158 Persen