Tips Shireen Sungkar Mengajari Anak agar Semangat Berpuasa

jpnn.com, JAKARTA - Aktrs Shireen Sungkar dan suaminya, Teuku Wisnu sudah mengajarkan puasa untuk ketiga anaknya sejak kecil.
Shireen mengajari Adam, anak pertama yang menginjak usia sembilan tahun, sudah belajar berpuasa sejak 6 tahun.
Menurut Shireen Sungkar, ini merupakan tahun ketiga Adam menjalani puasa Ramadan.
"Meski banyak bolongnya, tetapi tetap harus diajarin berpuasa. Alhamdulillah tahun lalu sudah full sebulan," kata Shireen dalam acara Media Gathering Keju Kraft Ramadan Campaign di kawasan TB Simatupang, Jakarta Selatan, Senin (20/3).
Shireen mengungkapkan bahwa momen yang paling mengesankan berpuasa dengan anak-anak adalah kala sahur dan berbuka.
"Saat Ramadan, Bunda harus berhadapan dengan kondisi anak yang susah makan karena masih mengantuk di waktu sahur," katanya.
Saaat berbuka puasa, harus menjawab antusiasme anak yang bersemangat untuk menyantap makanan di waktu berbuka puasa dengan memberi reward simpel, namun tetap bermakna dan istimewa bagi si kecil.
Sebagai seorang Ibu, untuk meningkatkan semangat puasa anak yang dilakukan adalah menyiasati dengan meramu berbagi kreasi makanan yang bernutrisi serta menarik bagi si kecil dan keluarga untuk disajikan saat sahur dan berbuka puasa.
Shireen Sungkar memberikan tips mengajari anak agar semangat berpuasa. Simak selengkapnya
- Bakal Ada Operasi Pasar di 500 Titik, Harga Sembako Harus Lebih Murah dari Malaysia
- PKS Gelar Pawai Sepeda, HNW Ajak Umat Siapkan Fisik untuk Ramadan
- Tetap Terima Tawaran Nyanyi Saat Ramadan Nanti, Aldi Taher: Alhamdulillah Disyukuri
- Sambut Ramadan, Ketum Kadin DKI Diana Dewi Ziarah ke Makam Orang Tua
- Jelang Ramadan, Bulog Sudah Serap 140 Ribu Ton Gabah Petani dengan Harga Rp 6.500 per Kg
- Menjelang Ramadan, Wamendag Dyah Pastikan Stok Bahan Pokok Aman