Titi Honorer K2: Lihat Teman-teman Belum Diangkat ASN, Nelangsa Saya
jpnn.com, JAKARTA - Ketua umum Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Titi Purwaningsih optimistis semua rekannya akan diangkat menjadi aparatur sipil negara (ASN).
Hanya saja prosesnya harus bertahap dan perlu waktu.
Itu sebabnya, walaupun sudah diangkat PPPK (pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja), Titi mengaku masih terus mengawal perjuangan honorer K2 yang belum terakomodir menjadi ASN baik PNS maupun PPPK.
"Saya percaya 390 ribuan honorer K2 yang tersisa akan diangkat ASN. Mengingat honorer K2 merupakan utang pemerintah yang belum terbayarkan," kata Titi kepada JPNN.com, Kamis (25/2).
Dia mengaku sedih melihat sisa honorer K2 yang belum diangkat ASN. Sama-sama berjuang tetapi diangkat tidak sekaligus.
Titi juga merasa sangat terbebani. Sebagai pimpinan forum honorer K2, malah duluan menjadi ASN PPPK.
"Ya Allah, melihat teman-teman yang belum diakomodir nelangsa hati saya. Saya enggak tega dan enggak akan saya tinggalkan mereka," ucapnya.
Dia berharap ada formula dan formasi khusus buat honorer K2 agar seluruh yang tersisa ini bisa direkrut menjadi ASN tanpa pandang bulu.
Ketum PHK2I Titi Purwaningsih mengaku sedih melihat 390 ribu honorer K2 yang belum terakomodir menjadi ASN.
- Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
- Menkeu Bilang Tugas Guru Sangat Berat, Mendikdasmen Bicara Sertifikasi PNS, PPPK, Honorer
- Honorer Peserta Seleksi PPPK 2024 Sudah Mendapat Pembekalan Kepegawaian, Keren nih
- 5 Berita Terpopuler: Hari Guru Nasional, Mendikdasmen Beri 3 Kado, soal Tunjangan ASN dan Honorer Terungkap
- Sri Mulyani: Setiap Guru adalah Pahlawan yang Berkontribusi Besar bagi Kemajuan Indonesia
- Temuan Perludem: Ribuan Kasus Dugaan Pelanggaran Netralitas ASN di Pilkada Serentak 2024