Titi Honorer K2 Temui Bima, di Hari yang Sama Bhimma ke Setneg
jpnn.com - Tanggal 14 Oktober ternyata ada dua pimpinan forum honorer K2 yang menggalang lobi, dengan sasaran berbeda. Namun tujuan akhir mereka sama, memperjuangkan nasib honorer K2 agar bisa diangkat menjadi PNS.
Mesya Mohamad - Jakarta
SEJATINYA, forum hanya sebagai wadah perjuangan honorer K2 untuk mendapatkan status aparatur sipil negara (ASN). Baik itu PNS maupun PPPK (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja).
Cara mereka pun berbeda-beda tetapi kalau dilihat polanya mirip, yakni diplomasi dan demo turun ke jalan.
Yang menarik kejadian Senin, 14 Oktober 2019. Titi Purwaningsih selaku ketum Perkumpulan Hononer K2 Indonesia (PHK2I) disertai sejumlah korwil melakukan audiensi dengan Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Bima Haria Wibisana.
Titi dkk penuh kesabaran, sudi menunggu Bima. Hingga akhirnya berhasil bertemu. Titi mencurahkan keinginan. Bima memberikan harapan.
Pertemuan ini bisa menjadi tambahan bahan bakar untuk memacu semangat bagi para honorer K2 untuk terus menggapai tujuan. Walaupun tidak banyak hal baru yang diutarakan Bima, tetapi cukup sebagai pemompa bahwa masih ada celah bagi honorer K2 untuk memperbaiki nasib.
Apalagi, menurut Titi, ada komitmen pemerintah untuk menyelesaikan masalah honorer K2 lewat peraturan perundang-undangan yang berlaku. Saat ini regulasinya baru PP 11/2017 tentang Manajemen PNS dan PP 49/2018 tentang Manajemen PPPK.
Dua pimpinan forum honorer K2, Titi Purwaningsih dan Bhimma, terus berjuang agar honorer K2 mendapatkan status sebagai PNS.
- Honorer Bingung dengan Kode Kelulusan PPPK Tahap 1, Penjelasan BKN Bisa Membantu
- Arti Kode R2/L Hingga DIS Pada Pengumuman Kelulusan PPPK Tahap 1, Simak Nih!
- PPPK 2024 Memprioritaskan Honorer K2, Non-K2 Legawa Diangkat Paruh Waktu
- Honorer Diangkat PPPK Paruh Waktu Secara Otomatis? Deputi KemenPAN-RB Beri Penjelasan
- Ribuan Honorer K2 & Non-ASN TMS Gagal Daftar PPPK 2024 Tahap 2, Astaga!
- Pendaftaran PPPK 2024 Tahap 2 Bagi Honorer TMS Sudah Dibuka, Cukup Unggah 2 Dokumen