Titip Parfum Dagangan di Mal
Senin, 01 Juli 2013 – 00:44 WIB
SETAHUN nyebur ke dalam dunia bisnis parfum, membuat aktris cantik Feby Febiola harus berjuang untuk mendongkrak penjualan usahanya itu. Bahkan, kata perempuan kelahiran Jakarta, 24 Mei 1978 ini rela menitipkan parfum dagangannya di mal-mal.
Dia berusaha keras memperkenalkan usahanya yang dibuatnya setahun yang lalu. Kini, artis berdarah Batak ini juga tengah menjalani pasar melalui sejumlah cara. Selain memasarkan di mal, dia juga terus mendongkrak penjualannya melalui sistem online.
Saat ini, artis yang baru saja membintangi film horor berjudul KM 97 itu memasarkan parfum bermerk "Febiola" di beberapa department store di Jakarta, Centro Bali, dan Keris Gallery. Tentu saja, Feby berharap produk baru dan penambahan jalur distribusi bikin penjualannya tumbuh dengan signifikan.
"Belum lama ini saya juga meluncurkan produk baru bodymist dengan tiga varian aroma, Yellow, Purple, dan Green," katanya.
SETAHUN nyebur ke dalam dunia bisnis parfum, membuat aktris cantik Feby Febiola harus berjuang untuk mendongkrak penjualan usahanya itu. Bahkan,
BERITA TERKAIT
- Siap-Siap! Linkin Park Bakal Gelar Konser di Jakarta
- Masih Proses Cerai dari Baim Wong, Paula Verhoeven Kangen Anak
- Terus Berjuang Sembuh dari Kanker, Vidi Aldiano Jalani Pengobatan di Penang
- Andrew Andika dan Tengku Dewi Sulit Rujuk, Ini Sebabnya
- Efek Rumah Kaca dan The Panturas Tampil Spesial di Joyland Festival Jakarta 2024
- Konon Dian Nitami Terinfeksi Toksoplasma, Anjasmara Ungkap Fakta Ini