Tito Anggap Teror Kepada Penyidik KPK Hal Wajar
jpnn.com, JAKARTA - Kapolri Jenderal Tito Karnavian sudah memerintahkan Polda Metro Jaya memberikan pengamanan ketat terhadap keluarga dan kediaman Novel Baswedan.
Hal itu dilakukan setelah Novel disiram air keras oleh oknum tak bertanggung jawab usai salat subuh masjid dekat kediamannya, Selasa (11/4).
"Kami juga sudah siapkan pengamanan di kediaman yang bersangkutan," kata Tito di Gedung Joeang, Jakarta, Rabu (12/4).
Di sisi lain, Tito menilai, aksi teror kepada penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) merupakan hal yang wajar.
Karena itu, Tito menyarankan KPK berkoordinasi dengan Polri ketika menangani kasus besar.
Dengan begitu, Polri bisa memberikan bantuan pengamanan kepada penyidik komisi antirasuah itu.
"Kami siapkan kalau yang ingin meminta bantuan pengamanan, kami siap untuk itu," kata Tito. (Mg4/jpnn)
Kapolri Jenderal Tito Karnavian sudah memerintahkan Polda Metro Jaya memberikan pengamanan ketat terhadap keluarga dan kediaman Novel Baswedan.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- KPK Periksa Advokat Simon Petrus
- KPK Bawa 3 Koper Setelah Geledah Rumah Wantimpres Era Jokowi
- KPK Lakukan Penggeledahan di Menteng, Rumah Siapa?
- BNI Perkuat Tata Kelola Perusahaan & Pemberantasan Korupsi, Dukung Asta Cita Presiden RI
- KPK Sebut Wali Kota Semarang Mangkir dari Pemeriksaan, Bakal Jemput Paksa?
- KPK Kembali Panggil Wali Kota Semarang Mbak Ita Hari Ini