Tito Bakal Lantik Teman Angkatannya di Polri Jadi Pj Gubernur Papua Barat, Siapa Dia?
jpnn.com, JAKARTA - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian bakal melantik lima pejabat untuk menjadi Gubernur di lima provinsi di Indonesia.
Salah satu sosok yang dilantik ialah teman angkatan Tito di Akademi Kepolisian (Akpol) 1987, yakni Paulus Waterpauw.
Proses pelantikan dijadwalkan berlangsung di Ruang Sasana Bhakti Praja, Kantor Kemendagri, Jakarta, Kamis (12/5).
"Iya. benar. Mendagri Bapak Tito Karnavian akan melantik lima Pj Gubernur," kata Stafsus Mendagri Kastorius Sinaga melalui layanan pesan, Rabu (11/5).
Nantinya, Sekda Banten Al Muktabar bakal dilantik Tito menjadi Pj Gubernur Banten.
Lalu, Dirjen Mineral dan Batu Bara Kementerian ESDM Ridwan Djamaluddin dilantik sebagai Pj Gubernur Kepulauan Bangka Belitung.
Berikutnya, Direktur Jenderal Otonomi Daerah Kemendagri Akmal Malik bakal dilantik sebagai Pj Gubernur Sulawesi Barat.
Staf Ahli Bidang Budaya Sportivitas Kemenpora Hamka Hendra Noer dilantik Pj Gubernur Gorontalo.
Deputi Bidang Pengelolaan Potensi Kawasan Perbatasan BNPP Kemendagri Komjen (Purn) Paulus Waterpauw bakal dilantik menjadi Pj Gubernur Papua Barat.
- Pilkada Papua 2024 Tanpa Paulus Waterpauw, Pemuka Adat & Agama Serentak Suarakan Keresahan
- P3PD Memperkuat Kapasitas Kelembagaan Desa, Dukung Visi Indonesia Emas 2045
- Jokowi Berhentikan Heru Budi Sebagai Pj Gubernur Jakarta, Akan Digantikan Teguh Setyabudi
- Pj Bupati Tapanuli Utara Bikin Gaduh, Mendagri Didesak Segera Mencopot
- Mendagri Menghadiri Temu Karya Nasional, Optimistis Indonesia Emas 2045 Terwujud
- Kemendagri Gelar Temu Karya dan Penganugerahan Penghargaan Desa & Kelurahan Berprestasi 2024