Tito Hadapi DPR, Inilah Doa Badrodin

jpnn.com - JAKARTA - Komisi III DPR tengah menggelar fit and proper test terhadap calon tunggal Kapolri, Komjen Tito Karnavian. Kapolri Jenderal Badrodin Haiti pun mengharapkan calon penggantinya itu bisa meladeni pertanyaan-pertanyaan dari anggota DPR.
Badrodin mengatakan, Tito sudah mempersiapkan diri untuk menjalani fit and proper test sebagai calon Kapolri. “Mudah-mudahan tidak ada hambatan, bisa diputuskan, bisa disetujui sebagai Kapolri," ujar Badrodin di salah satu hotel di Jakarta Selatan, Kamis (23/6).
Badrodin mengatakan, jika DPR bisa secepatnya memutuskan status Tito maka Polri pun bisa segera berbenah. Sebab, masih banyak program Polri yang harus diselesaikan oleh Kapolri baru.
"Pekerjaan rumahnya cukup banyak. Ada program-program yang belum diselesaikan. Tentu masalah internal Polri dan operasional harus dilakukan," tandas Badrodin.(mg4/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- GP Ansor Gaungkan Patriot Ketahanan Pangan Menjelang Puncak Harlah Ke-91
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- Berdoa di PIK, Biksu Thudong Tebar Pesan Damai
- Pemerintah Fokus Tuntaskan Pengangkatan PPPK Tahap 1, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Setiawan Ichlas Hadirkan Ustaz Adi Hidayat di Tabligh Akbar di Palembang
- Gegara Panggilan Sidang Tak Sampai Alamat, Tergugat Datangi Kantor Pos di Jambi