Tjahjo: Bongkar Produk Import di DPR
Jumat, 13 Januari 2012 – 11:35 WIB

Tjahjo: Bongkar Produk Import di DPR
"Saya dukung Pimpinanan DPR dan anggota DPR yang merasa terkejut atas renovasi ruangan kerja Badan tersebut. Atas ide siapa proyek itu, harus diungkap," kata Sekjen PDI Perjuangan itu.
"Meja kursi buatan Indonesia sudah tidak kalah bagusnya, kok sampai hatinya DPR justru pakai barang import," tegas Tjahjo.
Dia menegaskan, Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR harus melakukan evaluasi tentang langkah Sekretariat Jendral (Setjen) DPR membangun ruang kerja badan tersebut dan memerintahkan ganti kursi dan perangkat import yang ada. "Jangan berdalih anggaran renovasi Rp20 miliar karena produk Import," tambahnya.
Dia juga mengingatkan di saat bangsa ini mulai mulai membanggakan produk mobil nasional, DPR malah mengagung-agungkan produk impor. "Jangan saat kita mulai membanggakan produk mobil nasional, eh malah DPR lembaga saya cinta produk import untuk hanya soal kursi kerja," jelasnya. (boy/jpnn)
JAKARTA - Ketua Fraksi PDI Perjuangan, Tjahjo Kumolo menegaskan bahwa renovasi ruang Badan Anggaran (Banggar) DPR yang menggunakan produk luar negeri
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Heboh Isu Ijazah Palsu, Jokowi Bukan Satu-satunya Sasaran Tembak
- PKB & BIEN Menggelar Diskusi soal Masa Depan Perlindungan Sosial Indonesia
- DPR Bahas RUU Kepariwisataan, Apa Misinya?
- Paslon Cecep - Asep Memenangi PSU Pilkada Kabupaten Tasikmalaya
- Geruduk Bawaslu Bengkulu Selatan, Pendukung Suryatati-Ii Sumirat Tuntut Paslon 03 Didiskualifikasi
- BPOM-BPJPH Temukan 9 Pangan Olahan Mengandung Babi, Ade Rezki Dorong Kolaborasi Pengawasan