Tjahjo Kumolo Kirim PNS Kemendagri ke Palu dan Donggala
jpnn.com, JAKARTA - Guna menjamin pelayanan pemerintah tetap berjalan, Mendagri Tjahjo Kumolo mengirim sejumlah PNS dari Kemendagri ke Kota Palu dan Kabupaten Donggala, Sulteng.
Para PNS anak buah Tjahjo itu nantinya akan bekerja di posko-posko pelayanan.
“Saya sangat prihatin melihat kondisi di Palu dan Donggala. Namun masyarakat jangan kawatir, kami akan segera membuka posko pelayanan dari tingkat Provinsi sampai kota untuk menjamin pelayanan pemerintahan kepada masyarakat tetap berjalan” kata Tjahjo di Jakarta, Minggu (30/9)
Langkah cepat yang ditempuh tersebut juga merupakan tindak lanjut dari arahan Bapak Presiden kepada Menteri terkait. “Bapak Presiden juga sudah memerintahkan Menteri untuk bekerja sesuai tupoksi masing - masing ke lokasi terdampak bencana” ungkap Tjahjo
Posko tersebut nantinya akan diisi oleh petugas dari PNS Kemendagri yang direncanakan akan terbang Selasa ke wilayah terdampak gempa. “Kami kemendagri berinisiatif Selasa besok ini akan mengirim tim ke sana. Tim tersebut akan berusaha memberikan pelayanan semaksimal mungkin kepada masyarakat”, jelas Tjahjo.
Tjahko menjelaskan bahwa melihat kondisi Palu dan Donggala saat ini, Tim yang akan berangkat dari Kemendagri nantinya akan membawa peralatan sendiri. “Melihat kondisi terkini di Palu dan Donggala, Tim kami akan mandiri. Misalnya membawa tenda dan lain sebagainya, yang penting pelayanan kepada masyarakat tetap jalan,” tukas Tjahjo
“Harapan besar kami semoga kota ini akan segera pulih kembali, semoga masyarakat dapat segera terlayani dengan baik,” jelas Tjahjo. (jpnn)
Mendagri Tjahjo Kumolo mengirim sejumlah PNS Kemendagri ke Kota Palu dan Kabupaten Donggala, Sulteng.
Redaktur & Reporter : Soetomo
- Warga Sulteng Tak Pernah Lupa saat Ganjar Datang Membantu Gempa Donggala Kala itu
- Gempa Melanda Donggala Sulteng, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami
- Kenang Sosok Tjahjo Kumolo, Puan: Anak Saya Panggil Beliau Eyang
- Masjid Terapung Menjadi Saksi Bisu Kelamnya Bencana Gempa-Tsunami
- SE Terbaru MenPAN-RB Bikin Lega PNS dan PPPK, Nih Penjelasannya
- Tjahjo Kumolo Batuk-Batuk Lantaran 3 Vitamin Ini, Anggota DPR Sempat Tegang Lalu Tertawa