TK Mengaku Tak Dendam pada Cheli
Kamis, 28 Mei 2009 – 22:16 WIB
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina DPP PDIP, Taufiq Kiemas (TK), mengaku tidak akan kesal atau dendam terhadap Rizal Malarangeng (Cheli) yang telah menjelek-jelekkan capres dan cawapres PDIP-Gerindra yakni Megawati-Prabowo, dengan berbagai tudingan. "Karena itu, kami tidak perlu dendam. Karena politisi yang baik itu memang tidak boleh memelihara dendam. Apalagi sampai beternak dendam," tegas TK.
"Saya ambil hikmahnya saja, karena yang salah itu saya, membiarkan Rizal tidak menyelesaikan pendidikannya di PDIP yang dijalaninya sebelum Pilpres 2004 lalu," kata TK, usai ramah-tamah dengan wartawan di kediamannya bersama Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri, di Jakarta, Kamis (28/5).
Dijelaskan TK, dalam mendidik orang-orang yang dipercaya memiliki pemikiran-pemikiran pembaruan seperti Rizal Malarangeng yang baru menyelesaikan studinya di luar negeri, bisa saja murid tersebut 'drop out'. Lagipula katanya, dalam sebuah proses pendidikan, tidak semua murid harus lulus dan semuanya 'jadi orang'.
Baca Juga:
JAKARTA - Ketua Dewan Pembina DPP PDIP, Taufiq Kiemas (TK), mengaku tidak akan kesal atau dendam terhadap Rizal Malarangeng (Cheli) yang telah menjelek-jelekkan
BERITA TERKAIT
- Hasto PDIP Nilai Prabowo Sosok Kesatria, Lalu Menyindir Jokowi
- Akun Medsos PJ Bupati Temanggung Diserang Warganet: Stop Cawe-Cawe
- 3 Pejabat di Banggai Diduga Langgar Aturan Netralitas ASN, Gakkumdu Ancam Jemput Paksa
- Aktivis Dorong Semua Pihak Mewujudkan Pilkada Maluku Utara Aman dan Nyaman
- Hasto Bakal Kirim Buku Pak Sabam Biar Ara Sirait Melakukan Perenungan
- Prabowo Seorang Kesatria, Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada