TKA Tiongkok Datang Lagi, Fadli Zon: Masihkah Kita Tuan di Negeri Sendiri?

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi I DPR Fadli Zon kembali menyoroti masuknya tenaga kerja asing (TKA) asal Tiongkok atau Tiongkok ke Indonesia di masa pandemi Covid-19.
Mantan wakil ketua DPR itu mempertanyakan masihkah rakyat Indonesia menjadi tuan di negeri sendiri.
Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen itu mengaku sudah tidak ada kata-kata yang bisa menggambarkan masuknya TKA asal Tiongkok itu. Terlebih lagi, saat ini masih dalam kondisi pandemi Covid-19 dan resesi ekonomi.
"Tak ada kata2 yg bisa menggambarkan masih terus masuk TKA Tiongkok ke RI di tengah pandemi Covid-19 n resesi ekonomi," twit Fadli di akun Twitter @fadlizon, Minggu (9/8).
"Masihkah kita tuan di negeri sendiri?" lanjut Fadli Zon.
Twit Fadli direspons beragam oleh warganet. Twit Fadli itu menanggapi pemberitaan yang mengangkat judul "Lihat Nih, Ratusan TKA Tiongkok Masuk Indonesia Lagi".
Dalam berita itu disebutkan ratusan TKA asal Tiongkok masuk ke wilayah Pulau Bintan, Kepulauan Riau (Kepri), melalui Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjung Pinang, Sabtu (8/8).
Mereka tiba menggunakan pesawat Qingdao Airlines yang mendarat sekitar pukul 14.20 WIB, Sabtu (8/8).
Fadli Zon kembali mempersoalkan masuknya TKA asal Tiongok ke Indonesia di tengah pandemi COVID-19
- Prabowo Sebut Petani Harus Bisa Punya Rumah dan Mobil
- PAN Dukung Prabowo Jadi Capres 2029, Cak Imin: Tergesa-Gesa Amat, Sih
- Fadli Zon Minta Bamus Betawi Rapatkan Barisan Kembangkan Budaya Jakarta
- Wujudkan Visi Prabowo, Bupati Lahat Siapkan Generasi Emas Lewat Pengembangan SDM Unggul
- Soal Penjurusan di SMA, Mendikdasmen: Arahan Presiden Agar Dikaji Lebih Dalam
- LG Batal Investasi Baterai EV di RI, Prabowo Yakin Ada Investasi Negara Lain