TNI AD: Mohon Sabar Saja, Tinggal Menghitung Hari
jpnn.com - JAKARTA – Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad), Brigjen TNI Sabrar Fadhilah menerangkan bahwa pihaknya masih melakukan investigasi jatuhnya helikopter jenis Bell 412 EP di Poso, Sulawesi Tengah, Minggu (20/3) lalu.
Dia menjelaskan, belum bisa memberikan informasi lantaran tim investigasi masih mendalami penyebab jatuhnya helikopter pabrikan Kanada itu.
“Mohon sabar saja, tapi, saya yakin dalam waktu dekat, kami akan keluarkan statement itu," kata dia di Aula Media Center Dispenad, Senen, Jakarta Pusat, Kamis, (24/3).
Sebelumnya diketahui, Kepala Pusat Penerangan Mabes TNI Mayor Jenderal Tatang Sulaiman menduga bahwa helikopter yang baru beroperasi empat tahun itu jatuh lantaran faktor cuaca.
Meski diduga demikian, ia mengungkapkan akan menurunkan tim guna menginvestigasi penyebab pasti heli jatuh. Mengingat, Poso merupakan basis kelompok radikal jaringan Santoso alias Abu Wardah.
Akibat musibah tersebut, seluruh penumpang 13 personel TNI AD meninggal dunia.(Mg4/jpnn)
JAKARTA – Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Darat (Kadispenad), Brigjen TNI Sabrar Fadhilah menerangkan bahwa pihaknya masih melakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mensos Temukan 1 Keluarga Penyandang Disabilitas di Surabaya Tak Terima PKH
- Pj Gubernur PBD Ingatkan ASN Agar Tidak Bermental Seperti Bos yang Minta Dilayani
- Sampaikan Orasi Ilmiah di Untirta, Mendes PDT Minta Sarjana Balik ke Desa
- Prabowo Tegaskan Indonesia Mendukung Perdagangan Terbuka dan Adil
- Mentras Iftitah Bersilaturahmi ke Eks Mentrans AM Hendropriyono
- Ini Upaya Propan Raya dan LPJK dalam Perlindungan Gedung dari Kebakaran