TNI Akan Ambil Alih
Jika Pemilu Munculkan Kekacauan
Kamis, 02 April 2009 – 21:52 WIB

TNI Akan Ambil Alih
JAKARTA – Kekhawatiran akan kegagalan pelaksanaan pemilu ternyata masih menghinggapi sejumlah kalangan. Bahkan mantan Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Syarwan Hamid termasuk pihak yang khawatir akan ketidaksuksesan pemilu.
"Saya khawatir, Pemilu 2009 ini tidak bisa selancar dan sesukses Pemilu sebelumnya. Padahal seharusnya bangsa ini bisa menjaga dan melanjutkan tradisi suksesnya Pemilu seperti tahun 1999 dan 2004 lalu," ujar Syarwan dalam sebuah diskusi di gedung DPD RI, Kamis (2/4).
Baca Juga:
Meski demikian Syarwan mengharapkan agar semua pihak harus menyatukan langkah untuk mensukseskan Pemilu 2009. Pasalnya, jika Pemilu gagal maka akan timbul kekacauan (chaos). Jika sampai timbul chaos, maka dalam kurun waktu 2x24 jam TNI pasti akan mengambil alih keadaan.
“Saya yakin TNI akan ambil itu, dan ini artinya kita mundur lagi dari pelajaran demokrasi yang sudah kita jalani selama ini,” kata mantan Kasospol ABRI ini.
JAKARTA – Kekhawatiran akan kegagalan pelaksanaan pemilu ternyata masih menghinggapi sejumlah kalangan. Bahkan mantan Menteri Dalam Negeri
BERITA TERKAIT
- Revisi UU ASN Mengubah Tenggat Penyelesaian Honorer?
- Perpres Kantor Komunikasi Kepresidenan Digugat ke MA, Ini 4 Pasal yang Dipersoalkan
- Menjelang Mukernas dan Pelantikan, PP ISNU Gelar Fun Walk Serta Go Green di CFD Thamrin
- KPPI 2025 Siap Digelar, PENEMU Dorong Perempuan Ambil Peran Strategis
- Pemerintah Klaim Tarif Impor Trump dari AS Tak Ganggu Swasembada Nasional
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP