TNI Buka Akses Jalan yang Menghubungkan 2 Kecamatan di Bogor

Sekretaris Daerah Kabupaten Bogor Burhanudin menyebutkan TMMD merupakan momentum yang mengintegrasikan unsur pemerintah daerah, TNI, dan partisipasi masyarakat untuk membangun kemajuan desa.
"Kami Pemkab Bogor mengucapkan terima kasih kepada TNI khususnya jajaran Kodim 0621/Kabupaten Bogor, dan semua pihak yang mendukung program kegiatan TMMD ini," kata dia.
Burhanuddin menyebutkan selama ini lokasi TMMD merupakan jalan setapak yang sulit dilalui warga dengan menggunakan kendaraan. Oleh karena itu, melalui kegiatan TMMD dilakukan pembangunan akses itu guna memudahkan aktivitas masyarakat.
Beberapa sasaran dari kegiatan TMMD, yaitu memudahkan anak-anak menjangkau sekolah, efisiensi waktu perjalanan bekerja, dan meningkatkan produktivitas usaha-usaha masyarakat.
"Kepada warga masyarakat yang berpartisipasi, saya minta bersinergi secara optimal dengan TNI, agar rencana dan target yang telah ditetapkan dapat tercapai dengan hasil yang berkualitas," ungkap Burhanuddin. (antara/jpnn)
TNI dari Korem 061/Surya Kencana membuka akses jalan yang menghubungkan dua kecamatan di Kabupaten Bogor. Brigjen Rudy berharap selesai tepat waktu.
Redaktur & Reporter : M. Kusdharmadi
- TNI AL Menggagalkan Penyelundupan 7 Calon PMI Ilegal ke Malaysia
- TNI Masuk Kampus, Legislator PDIP: Perguruan Tinggi Bukan Medan Pertempuran
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi
- Koalisi Masyarakat Sipil Mengecam Intervensi Anggota TNI di Kampus UI dan UIN Semarang
- UI Tidak Undang TNI Hadir ke Acara Mahasiswa di Pusgiwa
- GM FKPPI Tegaskan Komitmen Jaga Demokrasi di Tengah Transformasi Peran TNI