TNI Garda Terdepan, PBB Akui Kehebatan Indonesia Dalam Menjaga Perdamaian Dunia
Letkol Czi Sriyanto, yang sehari-hari menjabat sebagai Komandan Batalyon Zipur 8/SMG, dipercayakan sebagai Komandan Satgas (Dansatgas) Kompi Zeni Konga XX-M/Monusco. Sebelumnya, Letkol Czi Sriyanto menjabat di Spers TNI selama 3 tahun. Yang bersangkutan juga memiliki 2 gelar master yang di ambil di International Relations di Macquarie University-Australia, dan Arts Magister Program, Defence Studies in King’s Collage – London.
Dalam pengembangan studi dan intelektual Danyon Zipur 8 ini, memberikan dampak positif bagi karir dan jabatannya. Tugas-tugas diplomasi dengan pejabat Athan/Asisten/Staf mancanegara sudah pernah diembannya sehingga sangat mendukung kepemimpinannya dijabatan saat ini sebagai Komandan Satgas Kompi Zeni TNI Konga XX-M/Monusco. Saat inipun adalah kali ketiga Letkol Czi Sriyanto, dilibatkan dalam misi perdamaian PBB, yang salah satunya adalah juga di Kongo. Sehingga negara Kongo bukanlah negara yang asing lagi bagi Letkol Czi Sriyanto.
Menurut siaran pers Perwira Penerangan Konga XX-M Monusco, Lettu Czi Ruzald D.Y. Auparay, dengan berbagai pengalaman tugas yang dimilikinya selama mengabdi di TNI Angkatan Darat, tidak diragukan lagi Letkol Czi Sriyanto, akan mampu melaksanakan tugas untuk lebih mengharumkan Merah Putih di dunia internasional.(fri/jpnn)
KONGO - Langkah Indonesia ikut serta dalam misi perdamaian dunia sesuai Pembukaan UUD 1945, ‘bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu adalah hak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- BPK Dorong Tata Kelola Pendanaan Iklim yang Transparan dan Efektif
- Hubungan Presiden dan Wapres Filipina Retak, Beredar Isu Ancaman Pembunuhan
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan