TNI Kenalkan Indonesia Ke Pelajar Lebanon

TNI Kenalkan Indonesia Ke Pelajar Lebanon
TNI Kenalkan Indonesia Ke Pelajar Lebanon
JAKARTA - Prajurit TNI yang tergabung dalam Kontingen Garuda XXIII-G/UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon) dengan menggunakan Smart Car sumbangan Ibu Negara Ani Yudhoyono memperkenalkan Indonesia kepada ratusan pelajar Lebanon.

Selain memperkenalkan Indonesia, kegiatan yang dikemas dalam CIMIC (Civil Military Coordination), juga menghibur 200 anak usia 6-12 tahun di halaman Thulin Elementary School, Desa Thulin-Lebanon Selatan.

Menurut Komandan Kontingen Garuda XXIII-G/UNIFIL Letkol Inf Lucky Avianto, dalam berinteraksi dan menghibur anak-anak Lebanon dilakukan dengan cara permainan games diseling dengan ilmu pengetahuan yang sesuai dengan usianya.

"Permainan games dan pelajaran aplikasikan langsung dengan Smart Car," Perwira Penerangan Satgas Konga XXIII-G/UNIFIL, Lettu Sus Sundoko , Jumat (17/5).

JAKARTA - Prajurit TNI yang tergabung dalam Kontingen Garuda XXIII-G/UNIFIL (United Nations Interim Force in Lebanon) dengan menggunakan Smart Car

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News