TNI-Polri Belum Menemukan Pilot dan Penumpang Pesawat Susi Air
jpnn.com, JAYAPURA - Prajurit TNI dan Polri masih melakukan pencarian terhadap pilot Susi Air Philip Merthens yang disandera kelompok kriminal bersenjata (KKB) di Nduga, Papua.
Danrem Korem 172/Praja Wira Yakthi Brigjen TNI Juinta Omboh Sembiring mengatakan hingga saat ini keberadaan pilot belum diketahui.
"Keberadaan pilot berkebangsaan Selandia Baru itu hingga kini belum diketahui lokasinya. Kami berharap menemukan korban dalam kondisi selamat," kata Brigjen Sembiring, Rabu.
KKB pimpinan Egianus Kogoya pada Selasa (7/2) membakar pesawat jenis Pilatus Porter milik Susi Air yang dikemudikan Philip Merthens asal Selandia Baru dengan membawa lima orang penumpang, termasuk seorang bayi.
Tindakan pembakaran itu dilakukan sejumlah anggota KKB di Lapangan Terbang Distrik Paro, Kabupaten Nduga, Papua, Selasa (7/2) pagi.
Pesawat milik Susi Air itu terbang dari Timika pukul 05.33 WIT dan dijadwalkan tiba di Bandara Moses Kilangin Timika pukul 07.40 WIT.
Sementara itu, Komandan Satgas Damai Cartenz Kombes Faizal Rahmadani mengatakan personel TNI dan Polri sudah berhasil mengevakuasi sebanyak 15 orang pekerja bangunan yang sedang membangun puskesmas di Paro ke Timika.
Tim gabungan TNI dan Polri mengevakuasi 15 orang pekerja bangunan yang sempat diancam akan dibunuh oleh KKB pimpinan Egianus di Paro, Kabupaten Nduga.
Prajurit TNI dan Polri masih melakukan pencarian terhadap pilot Susi Air yang disandera KKB di Nduga, Papua.
- Bareskrim Gulung 3 Tersangka Judi Online Jaringan China, Lihat Barbuknya
- Mil Mi-17 Buatan Rusia, Helikopter TNI AD yang Mendarat Darurat di Persawahan Blora
- Oli Bocor, Helikopter TNI AD Mendarat Darurat di Persawahan Blora
- Ssttt, Ada Jenderal Bintang 2 Berpeluang jadi Wakapolri, Punya Kedekatan dengan Prabowo
- Posisi Wakapolri Kosong, Ini Para Komjen yang Berpeluang jadi Orang Nomor 2 di Polri
- Bea Cukai Sita Ribuan Karton Miras llegal dan Pita Cukai Palsu di Jatim, Ini Kronologinya