TNI Segera Bentuk Kodam Baru di Kalimantan
Antisipasi Ganguan di Perbatasan Malaysia
Senin, 08 Juni 2009 – 21:57 WIB
JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) berencana membentuk Komando Daerah Militer (Kodam) baru di wilayah Pulau Kalimantan. Hal itu dikarenakan antisipasi terhadap potensi gangguan di wilayah perbatasan Kalimantan dengan Malaysia kurang optimal jika hanya dilakukan satu Kodam yakni Kodam Tanjungpura. Karenanya, TNI akan memperpendek rentang kendali dengan membentuk Kodam baru di Kalimantan. “Kita lihat betapa pentingnya Pulau Kalimantan sehingga diperlukan satu pengorganisasian yang lebih baik. Untuk itu tahun depan, Kodam di Kalimantan akan dimekarkan jadi dua,” sebutnya
Rencana pembentukan Kodam baru di Kalimantan itu disampaikan panglima TNI Jendral Djoko Santoso dalam rapat kerja dengan Komisi I DPR, Senin (8/6). Dalam raker yang dipimpin Ketua Komisi I DPR Theo L Sambuaga itu Djoko menyatakan bahwa dengan mencuatnya kasus Ambalat maka posisi Pulau Kalimantan menjadi semakin penting bagi Indonesia dalam menghadapi Malaysia.
Baca Juga:
Menurut Djoko, garis perbatasan antara Indonesia dengan Malaysia begitu panjang. “Dengan mencuatnya Ambalat, dan kita hadapi Malaysia, kita ingat betapa pentingnya Pulau Kalimantan yang punya garis perbatasan 2004 kilometer,” sebut Djoko.
Baca Juga:
JAKARTA – Tentara Nasional Indonesia (TNI) berencana membentuk Komando Daerah Militer (Kodam) baru di wilayah Pulau Kalimantan. Hal itu dikarenakan
BERITA TERKAIT
- Kemenko PMK Melakukan Penguatan Pemberdayaan Perempuan di Desa
- Tim Gabungan Sita 7 Unit Hp, 10 Paku & 20 Korek Api di Lapas Narkotika Muara Beliti
- Hari Wayang, Kiai Paox Iben Sebut Kebudayaan Jembatan antara Pemerintah dan Rakyat
- Wamentan Sudaryono: Penyaluran Pupuk Langsung kepada Petani adalah Komitmen Presiden Prabowo
- Mendes Yandri Ajak Warga Desa Fokus Kembangkan Produk Lokal
- TPDI Laporkan Kapolda Sulut ke Divisi Propam Mabes Polri, Ada Apa?