TNI Siap Bantu BPJS Kesehatan untuk Perbaiki Layanan Peserta JKN-KIS
jpnn.com, MEDAN - BPJS Kesehatan bersama anggota TNI menggelar kegiatan Sarasehan, Jumat (3/12).
Kegiatan itu sebagai upaya meningkatkan pemahaman terkait hak dan kewajiban peserta, informasi manfaat, dan prosedur dalam mendapatkan jaminan pelayanan kesehatan di lingkungan prajurit TNI.
Kegiatan sarasehan yang digelar secara online dan offline itu diikuti anggota TNI Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Angkatan Udara dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan.
Direktur Perluasan dan Pelayanan Peserta BPJS Kesehatan David Bangun mengatakaan bahwa kegiatan tersebut dilaksanakan untuk melihat langsung kondisi dan fakta yang ada di lapangan terkait fasilitas kesehatan milik TNI.
Dia menambahkan kegiatan itu juga ingin menggali permasalahan yang terjadi agar bisa memberikan alternatif solusi untuk perbaikan layanan kepada peserta JKN-KIS, khususnya bagi anggota TNI beserta keluarganya.
“BPJS Kesehatan ditugaskan Pemerintah untuk menyelenggarakan Program JKN-KIS. Tentu dalam penyelenggaraannya ditemui berbagai tantangan yang dihadapi sehingga memerlukan sinergi bersama untuk menyempurnakan pelaksanaan program ini melalui berbagai inovasi program dan kebijakan,” terang David.
David menambahkan, sejalan dengan tema kegiatan yaitu BPJS Kesehatan Menjawab Kebutuhan Layanan Peserta JKN-KIS di Era Digital.
BPJS Kesehatan menyampaikan inovasi dan program yang diluncurkan pada awal September lalu sebagai komitmennya untuk memberikan layanan yang kian mudah bagi pesertanya.
BPJS Kesehatan bersama anggota TNI ingin menggali permasalahan yang terjadi agar bisa memberikan alternatif solusi untuk perbaikan layanan kepada peserta JKN-KIS
- Pastikan Keamanan Natal, Irjen Iqbal Kunjungi Sejumlah di Gereja di Pekanbaru
- Dorong Solusi Nutrisi & Kesehatan, Danone SN Hasilkan 50 Riset Sepanjang 2024
- KAI Prioritaskan Kenyamanan dan Keamanan Penumpang saat Nataru
- Mayjen Yusri Nuryanto Ungkap Jumlah Anggota TNI Terlibat Narkoba Selama 2022-2024
- BPJS Kesehatan Bantah Defisit dan Klaim DJS Masih Sehat
- Solutif! Bank Mandiri Bersama RSAB Harapan Kita Perkuat Digitalisasi Sektor Kesehatan