TNI Tegaskan Toisutta Tak Bawa Tentara
Agum Diminta Beber Pelaku Intimidasi Pemilik Suara
Kamis, 19 Mei 2011 – 05:25 WIB

TNI Tegaskan Toisutta Tak Bawa Tentara
Namun, jika ternyata tudingan itu tidak benar, TNI AD meminta ada klarifikasi dari pihak panitia konggres PSSI. "Sebab, nama baik dan kehormatan institusi TNI AD sedang dipertaruhkan. Ini sudah era reformasi militer, bukan lagi zamannya yang seperti itu," tegasnya.
Agum pertama melemparkan tudingan itu pada Selasa lalu (17/5). Mertua pebulu tangkis Taufik Hidayat tersebut menyebutkan adanya "pemaksaan" terhadap pemilik suara di daerah untuk meneken mosi tidak percaya kepada KN, badan bentukan FIFA yang diketuai Agum dan diberi mandat menghelat kongres PSSI yang dijadwalkan berlangsung besok. Pelakunya adalah jajaran aparat teritorial, di antaranya asisten kodam dan komandan kodim.
"Saya berusaha tidak percaya aparat teritorial berbuat seperti itu. Rasanya itu sulit dipercaya," kata Agum di jumpa pers di kantor PSSI pada Selasa sore lalu (17/5).
Selain dari tentara, bantahan terhadap tudingan Agum juga datang dari pendukung duet George Toisutta-Arifin Panigoro. "Pernyataan itu tidak benar dan akan menyesatkan masyarakat. Apa yang dikatakan Pak Agum itu sama sekali tidak benar. Kami datang dengan hati nurani. Pak Agum Jangan bohongi rakyat," kata Usman Fakaubun, salah satu pentolan kelompok 78 dalam jumpa pers di Hotel Sahid kemarin siang.
JAKARTA - Bak bola, tudingan intimidasi militer terkait kongres PSSI yang dilemparkan Ketua Komite Normalisasi Agum Gumelar terus menggelinding.
BERITA TERKAIT
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior