TNI vs Polri, Prajurit Tewas Berpangkat Praka
jpnn.com - BATAM - Identitas korban yang tewas dalam aksi baku tembak antara anggota Yonif 134/Tuah Sakti, Batam kontra Brimob Polda Kepri di Tembesi, Batam Rabu malam (19/11) mulai terkuak.
Berdasarkan laporan Batam Pos (Grup JPNN.com), korban yang tewas adalah JK Marpaung dengan pangkat Prajurit Kepala (Praka). Mayat prajurit 33 tahun itu masih berada di RSUD Embung Fatimah.
Praka JK Marpaung tewas tertembak sesaat setelah dirawat di instalasi gawat darurat IGD RS Embung Fatimah, Batam. Korban meninggal setelah mengalami pendarahan hebat dengan luka tembak di bagian dada dan pundak.
“Luka di bagian atas tubuh,” kata seorang medis yang minta identitasnya dirahasiakan.
Belum ada konfirmasi resmi terkait dengan jumlah korban dalam aksi baku tembak. Media di Batam masih menunggu keterangan dari Kepala Kepolisian Republik Indonesia Jenderal Sutarman yang menggelar rapat mendadak di Mapolda Kepuluaan Riau di Batam, Kamis (20/11).
Rapat ini sebagai tindak lanjut dari ketegangan yang terjadi antara anggota Yonif 134/Tuah Sakti kontra Brimob Polda Kepri di Tembesi, Batam Rabu (19/11). [Baca: Kapolri dan KSAD Rapat Mendadak di Mapolda Kepri]
(spt/awa/jpnn)
BATAM - Identitas korban yang tewas dalam aksi baku tembak antara anggota Yonif 134/Tuah Sakti, Batam kontra Brimob Polda Kepri di Tembesi, Batam
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- 253.409 Warga Jateng Manfaatkan Program Pemutihan Pajak, Terkumpul Rp61,9 Miliar
- Dituduh Menelantarkan Anak & Istri, Bambang Wuragil Merespons Begini
- Mbak Ita & Suami Jalani Sidang Perdana Kasus Dugaan Suap Proyek di Semarang
- Iskandar Ditangkap Polisi di Ogan Ilir, Ini Kasusnya
- Kawasan Hutan Lindung TNTN Terbakar, Diduga Akibat Pembukaan Lahan Ilegal
- Pembangunan Sekolah Rakyat di Kota Bandung Terkendala Lahan