TOA Berbagi Perbaiki Sistem Tata Suara di 3 Masjid dan Pesantren

TOA Berbagi Perbaiki Sistem Tata Suara di 3 Masjid dan Pesantren
Program TOA Berbagi meliputi perbaikan, penambahan, serta instalasi sistem tata suara masjid. Foto: Toa Indonesia

jpnn.com, JAKARTA - TOA Indonesia menyemarakkan Ramadan dengan menggelar program 'TOA Berbagi' di Bogor, Banten, dan Jawa Barat.

Adapun lokasinya di Pondok Pesantren Daarussalaam Parung (Bogor), Masjid Baitul Mu’minin Cilegon (Banten), dan Masjid Jami Nurul Huda Bandung (Jawa Barat).

Kontribusi bantuannya meliputi perbaikan, pembaruan, penambahan, serta instalasi sistem tata suara masjid.

Direktur PT TOA Galva Prima Karya (TOA Indonesia) Hendrick Halim berharap program tersebut dapat memberikan manfaat nyata untuk mendukung kebutuhan masyarakat akan ibadah yang nyaman.

"Ke depannya, kami ingin meneruskan kumandang merdu azan dengan memfasilitasi lebih banyak masjid di tanah air," kata Hendrick Halim, dalam keterangannya, Senin (18/3).

Masjid dan pesantren penerima bantuan program TOA Berbagi 2024 telah melalui proses pengajuan melalui Instagram TOA Indonesia @toa.indonesia.

Pengajuan itu kemudian ditinjau secara seksama oleh tim dan manajemen PT TOA Galva Prima Karya.

Sebelumnya, program TOA Berbagi juga pernah terlaksana pada tahun 2023 di salah satu masjid kawasan Tambora, Jakarta Barat.

Program TOA Berbagi meliputi perbaikan, penambahan, serta instalasi sistem tata suara masjid.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News