Todong Warga, Tewas Dimassa
Kamis, 22 November 2012 – 07:05 WIB

Todong Warga, Tewas Dimassa
PALEMBANG--Damaludin (35), warga Desa Babat, Kecamatan Lembak, Kabupaten Muara Enim, menjadi bulan-bulanan warga hingga tewas. Ia meregang nyawa setelah menodong korban Saipul (35), warga RT III, Dusun II, Desa Sukadamai Baru, Kecamatan Sungai Lilin, Muba. Melihat ramainya warga, kedua tersangka lari tunggang langgang. Setelah sempat kejar-kejaran, tersangka Damaludin dapat ditangkap dan akhirnya tewas dimassa. Kapolsek Sungai Lilin AKP Ishak Gani mengatakan, barang bukti yang berhasil didapat dari tersangka berupa senpi rakitan FN bersilinder 5 dan satu butir peluru, serta sepeda motor milik korban.
Dimana tersangka merampas sepeda motor korban jenis Yamaha Vega R Nopol BG 5954 SM, Selasa (20/11), sekitar pukul 19.30 WIB, di Jalan Trans B5, Desa Sukadamai Baru. Awalnya korban dicegat tersangka bersama temannya yang DPO. Bermodal senpi, tersangka merampas sepeda motor korban, namun korban berusaha melakukan perlawanan.
Baca Juga:
Bahkan, korban sempat bergumul dengan salah satu pelaku. namun, saat itulah tersangka lainnya menusuk korban dari belakang, hingga korban mengalami tiga liang luka tusuk di punggung, serta pisau pelaku masuk menancap di punggungnya. Dalam keadaan terluka, korban berteriak minta tolong, hingga teriakannya didengar warga sekitar.
Baca Juga:
PALEMBANG--Damaludin (35), warga Desa Babat, Kecamatan Lembak, Kabupaten Muara Enim, menjadi bulan-bulanan warga hingga tewas. Ia meregang nyawa
BERITA TERKAIT
- Pengakuan Guru Ngaji Cabuli Santri di Tulungagung Bikin Naik Pitam
- Kantor KPU Buru Sengaja Dibakar, Motif Pelaku Tak Disangka
- Penemuan Mayat Wanita Tanpa Kepala Bikin Geger Warga Serang
- Oknum Polisi Aipda AD Dipecat Gegara Berbuat Asusila pada Ibu Mertua
- Curi Gardan Mobil Truk, Pria di Banyuasin Ditangkap Polisi
- Polsek Indralaya Tangkap Pelaku Penganiayaan di Ogan Ilir