Toilet John Lennon pun Laku Dijual
Minggu, 29 Agustus 2010 – 19:59 WIB

Toilet John Lennon pun Laku Dijual
LONDON - Memorabilia mantan personil The Beatles, John Lennon, terus diburu kolektor. Bahkan sampai toilet milik pelantun "Imagine" itu pun laku dijual. Sebuah toilet milik John Lennon laku hingga 9500 pounds (sekitar Rp 130 juta) dalam sebuah lelang, kemarin. Bahkan menurut penyelenggara lelang, harga itu 10 kali lipat dari perkiraan. Media di Inggris melaporkan, John Hancock menyimpan toilet itu digudang selama 40 tahun, hingga akhirnya ia meninggal baru-baru ini dan toilet itu dikirim ke rumah lelang untuk dijual.
Lennon yang tewas ditembak di New York pada 1980, memiliki sebuah rumah di Tittenhurst Park, Berkshire, di Inggris selatan, yang ditinggalinya dalam kurun waktu 1969 hingga 1971. Adapun toilet porselen berwarna putih bercorak biru yang dilelang itu adalah toilet yang diganti dari rumah Lennon tersebut.
Tukang bangunan bernama John Hancock yang membawa pulang toilet saat merenovasi kamar kecil rumah Lennon, di Tittenhurst Park, mengaku merawat baik-baik toilet itu. Berdasarkan buku katalog lelang, bukan kencing atau tinja lagi yang mampir ke toilet itu, tetapi bunga atau sesuatu yang berharga lainnya.
Baca Juga:
LONDON - Memorabilia mantan personil The Beatles, John Lennon, terus diburu kolektor. Bahkan sampai toilet milik pelantun "Imagine" itu
BERITA TERKAIT
- Komisi Yudisial Bakal Proses Aduan Paula Verhoeven
- Kembali Aktif, LKTDOV Hadirkan Mini Album Baru
- BNI Indonesia’s Horse Racing 2025 Bakal Segera Digelar, Buruan Beli Tiketnya!
- Masih Ada Waktunya, Nadhif Basalamah Ungkapkan Rasa Sayang kepada Sang Ibunda
- Catatan Hati Perempuan Angkat Kisah Perjuangan Para Wanita Hebat
- Menjelang Tur Eropa, Milledenials Gelar Showcase Spesial di Jakarta