Toisutta Maju, Bernard Limbong Dicoret

Digantikan Togar Manahan Nero di Tim Verifikasi

Toisutta Maju, Bernard Limbong Dicoret
Toisutta Maju, Bernard Limbong Dicoret
JAKARTA - Majunya KSAD Jenderal TNI George Toisutta sebagai salah satu bakal calon Ketua Umum PSSI periode 2011-2015, ternyata langsung memakan korban. Bernard Limbong, anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI yang pekan lalu diumumkan Sekjen PSSI Nugraha Besoes sebagai salah satu anggota Tim Verifikasi bakal calon Ketua Umum PSSI, kemarin namanya tiba-tiba dicoret. Posisinya digantikan oleh anggota Exco lainnya, Togar Manahan Nero.

Sangat mungkin, pencoretan Limbong ini terkait dengan posisinya yang sebagai anggota TNI AD. Sebab, dipastikan dia akan mendukung pencalonan George Toisutta yang merupakan atasannya di kesatuan.

Dikonfirmasi media ini tentang pencoretan namanya, Limbong justru terkejut. Dia mengaku sebelumnya tidak dikasih tahu oleh PSSI. "Saya tahunya ya dari anda ini. Tapi itulah, kita lihat saja nanti bagaimana hasilnya (kerja tim verifikasi)," ujar Limbong saat dihubungi kemarin.

Saat press conference di kantor PSSI kemarin sore, para anggota tim verifikasi datang. Hanya Limbong dan Hinca Pandjaitan yang tidak nampak. Sebelumnya, selain Limbong, tim verifikasi terdiri dari Muhammad Zein sebagai ketua, Hinca Pandjaitan (wakil), Nugraha Besoes (sekretaris), serta Gusti Randa, Trimedia Panjatian dan Arteria Dahlan.

JAKARTA - Majunya KSAD Jenderal TNI George Toisutta sebagai salah satu bakal calon Ketua Umum PSSI periode 2011-2015, ternyata langsung memakan korban.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News