Toko 7-Eleven Kembali Didenda Karena Gaji Rendah Pegawainya
Denda terhadap Singh dan perusahaannya merupakan contoh terbaru dari serangkaian hukuman yang dijatuhkan Ombudsman terhadap waralaba 7-Eleven secara nasional, enam di antaranya terjadi di Brisbane.
Aplikasi jam kerja
Natalie James dari Ombudsman tahun lalu merilis aplikasi ponsel pintar bernama Record My Hours.
Aplikasi ini menggunakan teknologi geofencing untuk memberi catatan waktu yang dihabiskan pekerja di tempat kerja mereka.
"Kita melihat sangat banyak contoh yang sengaja menyesatkan atau tidak memenuhi standar," katanya.
"Aplikasi ini untuk berjaga-jaga bagi pekerja ketika majikan tidak memenuhi kewajiban mereka mencatat jam kerja secara benar," kata James.
"Kami ingin meningkatkan kesadaran di kalangan mahasiswa internasional," katanya, "Bahwa sejalan dengan kesepakatan antara Ombudsman dan Departemen Imigrasi, Anda bisa meminta bantuan kami tanpa takut visa Anda dibatalkan."
"Bahkan jika Anda bekerja melebihi jam kerja yang diperbolehkan menurut ketentuan visa Anda," tambahnya.
Simak beritanya dalam Bahasa Inggris di sini.
- Kabar Australia: Telur Langka, Supermarket Membatasi Pembelian
- Kasus Penyerangan Perempuan Dengan Air Keras Dikaitkan Dengan Motif Balas Dendam
- Dunia Hari Ini: Amerika Mengatakan Ada Kemajuan Dalam Mediasi Gencatan Senjata Israel-Hamas
- Jumlah Penularan Kasus HMPV Terus Bertambah di Tiongkok, Virus Apa Ini?
- Dunia Hari Ini: Facebook dan Instagram Akan Berhenti Menggunakan Mesin Pengecek Fakta
- Dunia Hari Ini: PM Kanada Justin Trudeau Mundur karena Popularitasnya Menurun