Toko Kain Dilalap Api, Rugi Semiliar

jpnn.com - MALANG--kebakaran besar terjadi di sebuah toko kain yang berada di wilayah Wajak, Kabupaten Malang. Akibat kebakaran tersebut, pemilik ditaksir mengalami kerugian hingga Rp 1 miliar.
Beruntung tidak ada korban dalam kejadian tersebut, lantaran toko dalam keadaan kosong dan pemilik rumah sedang berada di rumah orang tuanya. Api yang membakar toko tersebut, langsung dipadamkan masyarakat sekitar dengan peralatan seadanya, sebelum mobil pemadam datang ke lokasi.
Kendaraan roda empat yang berada di dalam rumah pemilik bisa diselamatkan warga, setelah ditarik keluar. Namun sebuah motor harus ikut terbakar hingga tinggal kerangka.
Menurut Muhammad Ismail, adik korban mengatakan, kejadian pada Minggu dini hari, yang diduga akibat korsleting listrik.
“Apa lagi rumah dalam keadaan kosong,” ujar Ismail.
Kini, akibat kejadian tersebut, petugas Polsek Wajak tengah menyelidiki penyebab kebakaran itu. Pemilik rumah setiap harinya tinggal di rumah yang bersebelahan dengan toko kain. Keluarga pemilik rumah terselamatkan akibat sedang sakit dan berada di rumah orang tua.(end/flo/jpnn)
MALANG--kebakaran besar terjadi di sebuah toko kain yang berada di wilayah Wajak, Kabupaten Malang. Akibat kebakaran tersebut, pemilik ditaksir mengalami
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Pesan Wagub Cik Ujang ke Masyarakat: Dukung Program Sumsel Maju Terus untuk Semua
- Gubernur Herman Deru Ikuti Rakor Bersama Mendagri Secara Virtual, Bahas 2 Hal Penting
- Haji Alim Ditahan Jaksa di Rutan Pakjo Palembang
- BAZNAS Bantu Kemandirian Ekonomi Ponpes Melalui Program Zmart
- Dandim Singkawang Bakal Tindak Tegas Anggota Terlibat Aktivitas Ilegal
- Wali Kota Agustina Pastikan Penanganan Banjir jadi Prioritas Utama