Toko Plastik di Semarang Terbakar, Tubuh Erni Ditemukan di Bawah Tangga

jpnn.com, SEMARANG - Toko plastik yang berlokasi di Jalan Pringgading, Kota Semarang, Jawa Tengah, terbakar pada Rabu (17/3) pagi. Satu orang tewas dalam insiden tersebut.
Kapolres Semarang Tengah Kompol Gali Atmaja mengatakan korban diketahui bernama Erni (74), pemilik yang tinggal di toko tersebut.
Tujuh mobil pemadam kebakaran dikerahkan untuk memadamkan api yang menjual bahan mudah terbakar itu.
Gali menyebut butuh waktu sekitar tiga jam untuk memadamkan kobaran api.
Menurut dia, proses evakuasi korban baru dilakukan setelah api dipastikan sudah padam.
"Korban ditemukan di bawah tangga," katanya.
Kapolsek belum bisa memastikan penyebab kejadian nahas tersebut.
Tim Inafis Polrestabes Semarang masih menyelidiki dugaan penyebab kebakaran tersebut. (antara/jpnn)
Satu orang tewas dalam kebakaran sebuah toko plastik yang berlokasi di Jalan Pringgading, Kota Semarang, Jawa Tengah.
Redaktur & Reporter : Rah Mahatma Sakti
- Puluhan PMI Jateng Dipulangkan, Banyak yang Sakit & Tak Betah Beban Kerja Tinggi
- Detik-Detik Yoga Tewas Terbakar di Bengkalis, Main HP Sambil Mengecas
- Harga Cabai Naiknya Kencang Sekali
- Siswa SMP di Bengkalis Tewas Terbakar di Rumah, Innalillahi
- Polisi Selidiki Dugaan Prostitusi di Balik Striptis Mansion Executive Karaoke Semarang
- Warga Semarang Darso Dibunuh dengan Cara Dianiaya Polisi, Sadis