Tokoh Masyarakat Puncak Jaya Minta Aparat Tindak Tegas Pihak yang Ingin Gagalkan Pilkada
jpnn.com, PUNCAK JAYA - Tokoh masyarakat Puncak Jaya wilayah Keerom Herman Enumbi meminta kepada semua pihak untuk menjaga keamanan jelang Pilkada 2024.
"Pilkada adalah pesta demokrasi, maka pesta itu harus dimaknai dengan kemeriahan," kata Herman Enumbi.
Eks prajurit TNI AD ini memastikan masyarakat Puncak Jaya yang ada di wilayah Keerom akan mendukung terselenggaranya Pilkada yang aman dan damai.
"Saya pastikan dan berkomitmen warga yang mendiami Alang-alang Empat, Lima dan Enam akan berpartisipasi menjaga keamanan jalannya Pilkada di Kabupaten Keerom," tegasnya.
Herman juga meminta aparat penegak hukum untuk bertindak tegas kepada para oknum yang ingin menggagalkan terselenggaranya Pilkada.
"Siapa saja yang ingin memprovokasi masyarakat untuk mengganggu apalagi mengagalkan Pilkada, tolong ditindak tegas," pinta Herman.
Dia pun meminta agar masyarakat nantinya mendukung siapa pemenangan dalam pilkada serentak mendatang.
"Yang maju adalah anak terbaik Papua yang memiliki jiwa untuk mengubah Papua yang lebih baik, maka dari itu mari kita bergandengan tangan untuk membawa perubahan," ucapnya.
Tokoh masyarakat Puncak Jaya menilai Pilkada adalah pesta yang harus membawa kebahagiaan untuk perubahan yang lebih baik
- Pesta Rakyat ASR-Hugua Kolaka Berlangsung Meriah: Ajak Masyarakat Wujudkan Perubahan Sultra
- Puluhan Massa Minta Kapolri Tindak Oknum Aparat Tak Netral di Pilkada Gowa
- Irwan Lapatta Bantah Klaim Ahmad Ali Soal Bantu Pembangunan Infrastruktur di Sigi
- Jelang Pencoblosan, Rudy Mas'ud-Seno Aji Bakal Jadi Pemenang di Pilgub Kaltim
- Hadiri Simulasi KPU yang Ketiga di Tangsel, Ketua Bawaslu Berikan Sejumlah Catatan
- Bertemu Jokowi, Ridwan Kamil Singgung Anies dan PDIP Kini Bergabung