Tokoh Muda Golkar Tegaskan Tidak Ada Nama Partai saat Deklarasikan Go-Anies

Tokoh Muda Golkar Tegaskan Tidak Ada Nama Partai saat Deklarasikan Go-Anies
Tokoh muda Golkar Riko Lesiangi menyatakan tidak ada yang mengatasnamakan partai dalam deklarasi sukarelawan Go-Anies. Foto: Ricardo/JPNN.com

Sebelumnya, Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Golkar Dave Akbarshah Fikarno Laksono meminta kelompok relawan Go-Anies tak membawa-bawa nama Golkar dalam gerakan mereka.

Pasalnya, dia tidak ingin Golkar dibawa-bawa setelah sejumlah kader dan mantan kader bergabung dengan kelompok relawan Anies Baswedan.

"Jangan ada siapa pun yang membawa nama partai untuk kepentingan dan sikap politik pribadi, apalagi bila bertentangan dengan kebijakan partai," kata Dave saat dikonfirmasi JPNN.com, Minggu (23/10)

Dave menyatakan sejumlah kader Golkar yang ikut kelompok tersebut tidak mewakili partai. 

Legislator Komisi I DPR RI itu menyatakan Golkar belum mengumumkan dukungan terhadap capres hingga saat ini.

"Bila mana ada kader yang melenceng dari kebijakan partai itu adalah perlawanan akan sikap partai, dan itu adalah pembangkangan," ujarnya.(mcr8/jpnn)

Tokoh muda Golkar Riko Lesiangi menyatakan tidak ada yang mengatasnamakan partai dalam deklarasi sukarelawan Go-Anies


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Kenny Kurnia Putra

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News